8 Fakta di Balik Penggerebekan Panti Pijat Bu Mamik di Surabaya, Begini Sepak Terjang Sang Pemilik

Penulis: Alga
Editor: Januar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tersangka Pengelola Panti Pijat tradisional di Jalan Barata Jaya jadi tersangka penyedia jasa prostitusi ditangkap Polrestabes Surabaya pada Rabu (19/9/2018)

Panji pijat Bu Mamik yang legendaris di Surabaya akhirnya menemui akhir, berikut fakta-fakta di balik penggerebekannya!

TRIBUNJATIM.COM - Sebuah panti pijat tradisional (pitrad) di Jalan Barata Jaya, Surabaya, digerebek Unit PPA Polrestabes Surabaya, Senin (17/9/2018).

Pengelola panti pijatnya, yakni Bu Mamik (59), ditangkap polisi.

Berikut fakta-fakta di balik penggerebekan panti pijat Bu Mamik:

5 Fakta Ice Cream Garden Digerebek, Tempat Dugem dan Lokalisasi Anak di Bawah Umur Modal Rp 10 Ribu

1. Panti pijat Bu Mamik famous di Surabaya

Panti pijat Bu Mamik terbilang cukup terkenal di kalangan masyarakat Surabaya.

Apalagi mengingat usaha Bu Mamik ini sudah ada sejak tahun 1996.

Jadi di tahun 2018 ini, panti pijat Bu Mamik sudah berdiri selama 22 tahun lamanya.

Sambil Terbata di Kondisi yang Kini Lemah, Mat Solar Minta Dibukakan Pintu Maaf, Netizen Kirim Doa

2. Sepak terjang Bu Mamik

Dalam 20 tahun itu, Bu Mamik menggeluti usahanya secara berpindah-pindah di beberapa tempat di Surabaya.

"Saya buka mulai tahun 1996, satu jam Rp 100 ribu pijat. Pelanggannya dari mana saja, saya nggak hapal," aku Bu Mamik.

Pengelola juga merekrut beberapa terapis berusia sekitar 20 tahun, yang kemudian dari tahun ke tahun selalu berganti-ganti.

Tenggelamnya Titanic Ternyata Tak Hanya Diakibatkan Bongkahan Es, Salah Satunya Ulah Teledor David

"Ganti-ganti terapis dan ganti-ganti tempat, artinya pengalaman tersangka sebagai pengelola itu 20 tahun," kata Ruth Yeni, Rabu (19/9/2018).

Wanita dua anak dan cucu ini mengaku, motivasi bisnisnya dimulai lantaran dirinya sempat menjadi terapis saat masa mudanya silam.

"Pengalaman tersangka sebagai pengelola panti pijat plus memang lama dan lokasinya berpindah-pindah."

"Awalnya juga ikut orang bukan mengelola sendiri," kata Ruth Yeni.

Ramai Kisah #CrazyRichKalimantan Usai #CrazyRichSurabayan Viral, Uang Dibungkus Kresek Berserakan!

3. Alasan digerebek

Kanit PPA Polrestabes Surabaya, AKP Ruth Yeni mengatakan, penangkapan tersebut dilakukan berdasarkan laporan masyarakat atas dugaan kegiatan prostitusi.

"Disinyalir ada kegiatan prostitusi jadi kami melakukan upaya penyelidikan."

"Setelah mendapat fakta dan bukti itu, kami melakukan penggerebekan," kata AKP Ruth Yeni di Polrestabes Surabaya, Rabu (19/9/2018).

Deretan Busana Terburuk di Emmy Awards 2018, dari yang Mirip Gorden Sampai Pakai Baju Senam!

4. Ada 17 terapis pijat

Ada sekitar 17 terapis pijat yang dipekerjakan Bu Mamik, ditemui polisi di tempat tersebut.

Mereka dipekerjakan untuk layanan pijat.

Namun pijat tersebut juga diselingi layanan prostitusi sesuai keinginan pelanggan.

Sadar Obesitas, Gadis Ini Berhasil Turunkan Berat Badan 29 Kg dalam 5 Bulan, 2 Hal Ini Rahasianya!

5. 14 di antaranya saat ditangkap sudah dapat customer

Dari 17 perempuan berusia 20 tahun itu, ada 14 orang sudah melayani tamu-tamu

"Pada saat penggrebekan 14 terapis sudah menerima tamu."

"Tiga lainnya belum menerima tamu," kata Ruth Yeni.

Polrestabes Surabaya tunjukkan barang bukti aksi prostitusi di Panti Pijat Tradisional Bu Mamik di Surabaya, Rabu (19/9/2018) (TRIBUNJATIM.COM/NUR IKA ANISA)

8 Fakta Bayi Bermata Satu Lahir di Mandailing Natal Sumatera Utara, Hanya Bertahan Hidup 8 Jam

6. Tarif panti pijat Bu Mamik

Dalam bisnis terlarangnya itu, Bu Mamik mematok tarif Rp 100 ribu hingga Rp 500 ribu per jam, sesuai kesepakatan layanan para tamu.

"Tarifnya Rp 100 belum layanan lainnya sesuai kesepakatan yang diinginkan oleh tamu atau pelanggan."

"Bisa sampai Rp 500 ribu," kata Ruth Yeni di Polrestabes Surabaya, Rabu (19/9/2018).

Kisah Gadis 15 Tahun, Demi Ayahnya yang Lumpuh, Rela Ditunggangi Orang-orang dan Menjadi Sapi

7. Sudah punya izin

Panti pijat Bu Mamik diketahui sudah memiliki Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP) dan Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

Namun, pengelola secara sembunyi-sembunyi membuka pijat plus layanan seksual dengan dalih terapi kebugaran.

"Kami menemukan buku catatan tamu, alat kontrasepsi, kondom, barang bukti uang tunai yang sudah beraktifitas di sana sepanjang hari," kata Ruth Yeni.

Ryan Hidayat, Aktor Tampan yang Disebut Kekasih Terakhir Nike Ardilla dan Sama-sama Meninggal Muda

8. Bernuansa eks lokalisasi Dolly

Tempat pijat di kawasan ruko miliknya pun terbilang bernuansa eks lokalisasi Dolly.

Terdapat sebuah ruangan pijat tempat pelanggan bisa melihat beberapa terapis di dalam ruangan kaca tembus pandang.

"Dia meniru. Pakai kaca riben ada beberapa terapis yang bisa dilihat dari luar. Dia nggak pernah buka di lokalisasi," kata Ruth Yeni.

Para Mantan Puteri Indonesia yang Terlupakan, Dulu Dipuja, Sekarang Nasib Mereka Berubah

Berita Terkini