Sedang Berkemah, Warga Surabaya Temukan Mayat Tanpa Kepala di Pinggir Pantai Bantol Kabupaten Malang
Warga sekitar Pantai Bantol, Desa Banjarejo, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang digemparkan dengan penemuan mayat tanpa kepala di pinggir pantai.
Penulis: Erwin Wicaksono | Editor: Ani Susanti
TRIBUNJATIM.COM, BANTUR - Warga sekitar Pantai Bantol, Desa Banjarejo, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang digemparkan dengan penemuan mayat tanpa kepala di pinggir pantai, Rabu (2/1/2019).
Saat ditemukan sekira pukul 05.30 pagi, kondisi mayat berjenis kelamin laki-laki itu tak diketahui identitasnya.
Tercium bau busuk dari jenazah dan sekujur tubuhnya sudah berwarna putih.
Kanit Reskrim Polsek Donomulyo, Ipda M. Arif menuturkan, kronologis penemuan mayat berawal dari informasi seorang saksi bernama Abdulah Mubarok, warga Kelurahan Kejawan Putih Tambak, Kecamatan Mulyorejo, Kota Surabaya.
Saat itu, saksi sedang berkemah di Pantai Bantol bersama 8 orang rekannya.
"Mulanya, saksi Abdullah bangun tidur dan akan buang air kecil di pinggir pantai. Saat itu juga terlihat sesosok mayat laki-laki tak dikenal tanpa kepala di pinggir pantai," terang Arif ketika dikonfirmasi, Rabu.
• Ketakutan Saat Kereta Api Pasuruan Datang, Kernet Mobil Pikap Ini Langsung Pecah Kaca dan Loncat
Arif menambahkan, setelah mengetahui temuan tersebut, saksi langsung melaporkan ke pihak berwajib.
Kini jenazah telah dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang untuk dilakukan visum et repertum.
Sementara mengingat saat ditemukan mayat tanpa kepala, Arif belum bisa memastikan, perihal dugaan adanya pembunuhan atau tindakan kriminal terhadap koban.
"Ditemukan sudah tidak ada kepalanya. Untuk kemungkinan terjadi kriminal saya belum bisa menyimpulkan, masih dalam penyelidikan," tandas Arif. (ew)
• Gempa Bumi yang Guncang Malang Raya Sepanjang 2018 Didominasi Gempa Dangkal
