Khofifah Akan Sinergikan One Pesantren One Product Buat Arus Baru Ekonomi Indonesia, Gandeng BI-OJK
Khofifah Indar Parawansa berkomitmen untuk mensukseskan konsep ekonomi Wakil Presiden Maruf Amin yaitu arus baru ekonomi Indonesia.
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Sofyan Arif Candra Sakti
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa berkomitmen untuk mensukseskan konsep ekonomi Wakil Presiden Maruf Amin yaitu arus baru ekonomi Indonesia.
Khofifah telah mencoba mem-break down arus baru ekonomi Indonesia di Jawa Timur dengan bekerjasama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI)
"Kita sinergikan dengan One Pesantren One Product," ucap Khofifah saat menghadiri Santri Culture Night Carnival (SCNC) di Kantor PWNU Jatim, Jalan Masjid Al Akbar, Surabaya, Minggu (27/10/2019).
• Maruf Amin Ingin Santri Gus Iwan Muncul di Kalangan Santri, Sukseskan Arus Baru Ekonomi Indonesia
Khofifah juga menyambut baik kedatangan Maruf Amin di Jawa Timur untuk yang pertama kalinya dengan jabatan baru sebagai wakil presiden.
"Setelah dari Jepang, ke Provinsi Jatim ini jadi kunjungan yang pertama kali, ini tentu sangat berarti bagi masyarakat Jawa Timur," ucap Khofifah.
Sementara itu, Maruf Amin menilai, Hari Santri Nasional (HSN) harus menjadi momentum kebangkitan santri dalam segala sektor, terutama dalam bidang ekonomi.
• Khofifah Kenalkan Menteri Asli NU & Santri Hadiri SCNC, PWNU Jatim Malah Tak Kenal Menteri Agama
Menurut Maruf Amin, santri harus berperan aktif dalam penggerak perekonomian bangsa dan pembangunan negara.
“Hari ini kita jadikan hari momentum untuk memberikan peran lebih besar kepada santri. Santri harus mandiri. Tidak boleh jadi beban orang lain,” jelasnya.
Maruf Amin berharap, selain menguasai ilmu agama, santri juga harus bisa tampil di segala lapangan.
"Termasuk juga lahir santripreuner. Seperti gerakan Nahdlatul Tujjar (Kebangkitan Para Pedagang). Harus tampil. Jangan sampai dunia usaha dikuasai segelintir orang bukan kalangan santri,” katanya.
• Cerita Dua Remaja Desa Aewora Cari Sinyal Sebelum Ada XL Axiata, Harus Naik Lemari hingga ke Hutan
Jawa Timur
Khofifah Indar Parawansa
Maruf Amin
Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
Masjid Al Akbar
Hari Santri Nasional
Pelatih Kiper Persebaya Akui Tertarik Pulangkan Miswar Saputra |
![]() |
---|
Polisi Ini 'Berdosa' Pegang Badan Pengendara Motor, Tak Tahu yang Diperiksanya Cewek: Udah Tanggung |
![]() |
---|
Akhirnya Bicara, Nissa Sabyan Akui Cinta Ayus? Postingan Pertama Pasca Dihujat: Tak Akan Hilang Arah |
![]() |
---|
Pelatih Newcastle Jets: Kondisi Fisik Abimanyu Lebih Unggul Ketimbang Striker Naturalisasi Malaysia |
![]() |
---|
Alasan Brutal Bripka CS Tembak TNI Pratu Martinus di Bar, Dihukum Mati? Detik-detik Subuh Berdarah |
![]() |
---|