Artis Ria Irawan Meninggal Dunia
Mengenang Almarhumah Ria Irawan, Jajang C Noer: Salah Satu Aktor Indonesia Terbaik & Sangat Spesial
Mengenang Almarhumah Ria Irawan, Jajang C Noer: Salah Satu Aktor Indonesia Terbaik & Sangat Spesial
TRIBUNJATIM.COM - Ria Irawan dinyatakan mengidap kanker getah bening pada tahun 2009 lalu.
Setelah bertahun-tahun berjuang melawan kanker yang dideritanya, kini Tuhan berkata lain.
Nampaknya Tuhan lebih menyayangi Ria Irawan dan mengangkat penyakit Ria dengan kepergiannya hari ini Senin (6/1/2020) sekitar pukul 04:00 WIB.
• KONDISI Rumah Duka Ria Irawan, Puluhan Pelayat Berdatangan, Doa Dilantunkan di Samping Jenazah
Keluarga besar Ria Irawan pun berduka sedalam-dalamnya, termasuk sang suami, Mayky Wongkar.
Tidak hanya itu, aktris senior Jajang C Noer turut merasa kehilangan atas kepergian Ria Irawan.
Ria Irawan mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.
• Mata Rano Karno Berkaca-kaca Iringi Kepergian Ria Irawan, Semasa Sakit Dirinya Dilarang Jenguk Ria
Ditemui saat melayat Ria Irawan, Jajang mengatakan Ria adalah salah artis peran terbaik di dunia film Indonesia.
"Salah satu aktor Indonesia terbaik, tapi dia (Ria Irawan) juga salah satu aktor yang hatinya baik," ucap Jajang di di rumah duka di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Senin (6/1/2020).
Jajang juga mengatakan bahwa Ria adalah orang yang punya berbagai sifat positif.
• Ria Irawan Meninggal Dunia, Banyak Selebritas Ikut Berbelasungkawa, Marsha Timothy hingga Addie MS
Menurut Jajang, hal itulah yang membuat Ria terlihat berbeda.
"Hatinya riang, pemberani sekali, penuh integritas, itu Ria. Dia spesial, sangat spesial," ucapnya.
Bahkan, kata Jajang, Ria tetap ceria saat dirawat di rumah sakit. Ria bercanda dengannya ketika dia menjenguk.
Istri Mayky Wongkar ini meninggal di usia 50 tahun.
• Ucapan Duka dari Lukman Sardi dan Atiqah Hasiholan hingga Sosok Ria Irawan di Mata Tora Sudiro
Ria meninggal setelah berjuang melawan kanker stadium 4.
Ria Irawan
Ria Irawan meninggal dunia
Mayky Wongkar
Dewi Irawan
Jajang C Noer
Lebak Bulus
Jakarta Selatan
Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM)
Firasat Ria Irawan Sebelum Meninggal Dunia Dibeber Mayky Wongkar, Ucapan Terakhir Pilu, Suami Ikhlas |
![]() |
---|
Ucapan Terakhir Ria Irawan ke Mayky Wongkar Sang Suami sebelum Meninggal: Sakitnya Bikin Capek |
![]() |
---|
Turut Berbela Sungkawa, Presiden Joko Widodo Kirim Karangan Bunga ke Rumah Duka Mendiang Ria Irawan |
![]() |
---|
KONDISI Rumah Duka Ria Irawan, Puluhan Pelayat Berdatangan, Doa Dilantunkan di Samping Jenazah |
![]() |
---|
Mata Rano Karno Berkaca-kaca Iringi Kepergian Ria Irawan, Semasa Sakit Dirinya Dilarang Jenguk Ria |
![]() |
---|