Virus Corona di Indonesia
Kampanye Satgas Bencana & Cegah Penyebaran Covid-19, Kementerian BUMN Bakal Bagikan 500 Ribu Masker
Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) berencana membagikan ratusan ribu masker ke seluruh Indonesia.
TRIBUNJATIM.COM - Dalam rangka melakukan kampanye Satgas Bencana, Kementerian BUMN bakal membagikan 500 ribu masker.
Kementerian Badan Usaha Milik Negara ( BUMN ) berencana membagikan ratusan ribu masker ke seluruh Indonesia.
Hal tersebut dilakukan dalam rangka mengkampanyekan gerakan penggunaan masker ke seluruh pelosok Tanah Air.
Selain itu, cara ini dipilih untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Rencanananya pembagian masker itu akan dilakukan dalam waktu dekat.
• Ketua DPD Hanura Jatim Sebut Penetapan Kelana Aprilianto-Dwi Astutik Sebagai Paslon Hanya Soal Waktu
• DJP Jawa Timur I Serahkan Tersangka Pemalsuan Faktur Pajak ke Kejari, Rugikan Negara Rp 1,67 Milyar
• Jurus Wali Kota Risma Menghadang Resesi Ekonomi di Surabaya Akibat Pandemi Covid-19

“Kami akan campaign, yang terbaru adalah campaign Satgas Bencana. Rencananya dalam waktu dekat kita akan bagikan masker ke seluruh kabupaten di Indonesia,” ujar Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga dalam diskusi virtual, Kamis (24/9/2020).
Arya Sinulingga menambahkan, langkah ini dilakukan dalam rangka peningkatan protokol kesehatan demi pencegahan penyebaran Covid-19 di Indonesia.
“Ada sekitar 500.000 masker yang akan kami kirimkan ke seluruh Indonesia dalam waktu 1-2 minggu ke depan. Ini program kami berikutnya untuk mendukung gerakan masker seluruh Indonesia BUMN lindungi negeri,” kata dia.
• Harga Tiket Masuk Pantai Tiga Warna Malang dan Jam Operasionalnya, Pengunjung Wajib Reservasi Dahulu
• 3 Kali Kafe Holywings Surabaya Nekat Buka, Petugas Beri Sanksi Tindak Pidana Ringan dan Denda
• Kronologi Gudang di Malang Terbakar, Sampai Dikerahkan 13 Unit Mobil Pemadam Kebakaran
Nantinya, masker-masker ini akan dibagikan oleh Satgas Bencana BUMN yang ada di seluruh kabupaten yang ada di Indonesia.
“Teman-teman satgas di seluruh Indonesia akan bekerja membagikan masker sebanyak 500.000 masker,” ungkapnya.
(Kompas.com/Akhdi Martin Pratama)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kementerian BUMN Akan Bagikan 500.000 Masker"
kampanye Satgas Bencana
Kementerian BUMN
membagikan 500 ribu masker
Kementerian Badan Usaha Milik Negara
BUMN
Indonesia
Tanah Air
penyebaran Covid-19
Staf Khusus Menteri BUMN
Arya Sinulingga
Tren Pemakaian Kalung pada Tali Masker Dinilai Berbahaya, Berikut Panduan Melepas Masker yang Benar |
![]() |
---|
Aturan Vaksin Covid-19 untuk Lansia, Harus Jalani Screening Sebelum Disuntik, Berikut Pertanyaannya |
![]() |
---|
Apa Itu PPKM Mikro? Kebijakan Ini Diterbitkan Mendagri Tito Karnavian, Simak Jadwal & Aturan Lengkap |
![]() |
---|
10 Tahun Lagi Indonesia Bebas dari Covid-19, Prediksi Bloomberg Ditampik Moeldoko: 1,5 Tahun Kelar |
![]() |
---|
Waspada Gejala Baru Covid-19 'Covid Tongue', dari Ringan hingga Berat, Bisa Memengaruhi Nafsu Makan |
![]() |
---|