New Suzuki Carry Minibus Melanjutkan Kejayaan Carry
Seakan kembali ke era 90'an, Carry Minibus yang pernah menjadi legenda MPV keluarga maupun sebagai kendaraan niaga
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Seakan kembali ke era 90'an, Carry Minibus yang pernah menjadi legenda MPV keluarga maupun sebagai kendaraan niaga.
Melanjutkan kejayaan mobil Suzuki Carry dan memenuhi kebutuhan kendaraan niaga yang semakin beragam, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghadirkan New Carry Minibus dan Blind Van.
Kedua kendaraan ini berbasis dari Carry Pick Up yang telah diluncurkan 2018 lalu.
Wiyarso Adiwibowo, Area Sales Manager PT. United Motors Centre (UMC) , main dealer Suzuki di Jawa Timur mengatakan New Carry Minibus dan Blind Van hadir dengan konsep I.L.M.U, yaitu Irit bensin dan perawatannya, Lama umur pakainya, Muatnya banyak, dan Untung di ujung.
New Suzuki Carry memiliki dimensi bodi yang cukup besar dan ruang kabinnya lega dengan panjang 4.415 mm, lebar 1.675 mm, dan tinggi 2.150 mm.
Baca juga: Pantau Pospam dan Posyan, Kapolres Gresik Minta Petugas Berhati-hati
"Dengan radius putar sebesar 4,4 m atau sama dengan panjang kendaraannya, mobil ini jadi lebih mudah saat memutar balik atau bermanuver,” katanya, Kamis (24/12/2020).
Selain itu, New Carry Minibus dan Blind Van juga hadir dengan tenaga maksimum yang tercapai pada putaran rendah sebesar 97 PS pada 5600 rpm dan juga torsi yang lebih besar yaitu 135 Nm pada 4400 rpm," Lanjut Wiyarso.
Meskipun diproyeksikan sebagai kendaraan multiguna dan niaga, New Carry Minibus maupun Blind Van juga dilengkapi fitur keamanan immobilizer dan sensor parkir untuk memudahkan pengemudi ketika mundur.
Untuk memudahkan mobilitas keluar-masuk penumpag, New Carry Minibus memiliki sliding pada sisi kiri dan kanan, sedangkan pada model Blind Van hanya ada pada sisi kiri saja.
Keduanya didesain dengan bukaan pintu belakang swing ke atas yang lebih maksimal, sehingga memudahkan keluar masuk barang atau penumpang dan dapat memberikan perlindungan dari hujan saat memasukkan/mengeluarkan barang.
Kendaraan ini cocok untuk pengusaha travel, dengan dimensi kabin yang lega, New Carry Minibus mampu memuat hingga 10 orang (termasuk driver) dengan konfigurasi jok 4 baris.
kebutuhan kendaraan niaga
New Carry Minibus
Suzuki
Surabaya
TribunJatim
Tribun Jatim
TribunJatim.com
Berita Surabaya Terkini
Ramalan Cinta Zodiak Besok Sabtu, 27 Februari 2021: Kisah Cinta Leo Tak akan Berlanjut, Pisces Gugup |
![]() |
---|
Sosok Wanita Berambut Panjang, Saksi Penembakan Bripka CS di Kafe, Menangis Ucap Ini ke Juru Parkir |
![]() |
---|
10 Zodiak yang akan Hadapi Masalah Karier Besok, Gemini Konflik Kepentingan, Virgo Awas Ada Drama! |
![]() |
---|
Mengenal Sosok Sanusi, Pengusaha Tebu Tersohor di Gondanglegi yang Kini Jadi Bupati Malang |
![]() |
---|
Inul Daratista Bahas Selingkuh, Sindir Nissa? 'Merusak Kebahagiaan Orang', Dewi Perssik Membara! |
![]() |
---|