Arema FC Kembali Ditinggal Pemain
Resmi, Arema FC Kembali Ditinggal Pergi Pemainnya, Kini Giliran Nurdiansyah
Arema FC mulai ditinggal satu persatu oleh pemainnya. Padahal pemain yang memutuskan keluar diproyeksi oleh manajemen tim bakal mendapat kontrak baru.
Editor : Ndaru Wijayanto
TRIBUNJATIM.COM - Arema FC mulai ditinggal satu persatu oleh pemainnya. Padahal pemain yang memutuskan keluar diproyeksi oleh manajemen tim bakal mendapat kontrak baru.
Mulanya, Arema FC kehilangan mantan kapten mereka, Hendro Siswanto yang memutuskan pindah ke Borneo FC. Kemudian menyusul pemain muda, Titan Agung juga memutuskan keluar.
Terbaru, klub kebanggaan Aremania ini kembali harus merelakan satu pemainnya keluar, yaitu bek tengah, Nurdiansyah
General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo menyebut sejatinya pihak Singo Edan telah melakukan sejumlah usaha agar Nurdiansyah tidak pergi.
"Beberapa waktu lalu kami sudah bertemu untuk membahas negosiasi nilai kontrak. Namun dia (Nurdiansyah,red) minta waktu untuk berpikir dulu, dari situ kami ada perasaan tidak enak," kata Ruddy Widodo, Selasa (23/2/2021).
Tanda-tanda mantan pemain Borneo FC itu bakal pergi setelah Nurdiansyah tidak hadir saat Singo Edan menggelar latihan perdana pada Senin (22/2/2021) kemarin.
Dan, kekuatiran manajemen benar terjadi saat coba menghubungi Nurdiansyah lewat telepon.
"Nur Diansyah kami telefon karena tidak datang latihan dan dia bilang meminta maaf serta mengundurkan diri dari Arema FC," ungkap Ruddy.
Nampaknya Nurdiansyah mengundurkan diri lantaran tak sepakat dengan nilai kontrak yang disodorkan manajemen Arema FC.
Pasalnya seperti diketahui musim ini nilai kontrak pemain Arema FC dipastikan turun karena salah satu sumber pemasukan klub ditiadakan, yakni laga tanpa penonton.
Tentu, keluarnya satu persatu pemain menjadi sebuah masalah buat Arema FC karena sedang bersiap tampil dalam turnamen pramusim PIala Menpora 2021.
Turnamen yang bakal bergulir pada 20 Maret - 25 April 2021 itu menjadi ajang pemanasan buat klub sebelum kompetisi Liga 1 2021 mulai.
Tak Ada Arti 9 Tahun Temani Ayus, Ririe Mantap Cerai, Kondisinya Kini Pilu, Nissa Cuma Sebut ‘Ujian’ |
![]() |
---|
Gus Baha Tanggapi Wacana Gelar Pahlawan Nasional Untuk KH Maimoen Zubair |
![]() |
---|
Detik-detik Rumah di Surabaya Terbakar, Ibu dan Anak Tewas, Tak Sempat Selamatkan Diri |
![]() |
---|
Polisi Cekik 2 Gadis Sekaligus sampai Tewas, Korban sempat Minta Tolong, Ada Luka di Bagian Intimnya |
![]() |
---|
VIRAL TERPOPULER Alasan Bripka CS Tembak TNI Pratu Martinus hingga Sejoli Berhubungan Intim di Taman |
![]() |
---|