Berita Kabupaten Madiun
Capaian Vaksinasi Siswa di Kabupaten Madiun Sudah 90 Persen, PTM Aman dari Penularan Covid-19
Capaian vaksinasi Covid-19 untuk siswa sudah 90 persen, pembelajaran tatap muka (PTM) di Kabupaten Madiun aman penularan virus Corona.
Penulis: Sofyan Arif Candra Sakti | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Sofyan Arif Candra
TRIBUNJATIM.COM, MADIUN - Pemerintah Kabupaten Madiun menggenjot capaian vaksinasi Covid-19 (virus Corona) untuk siswa usia 12-18 tahun.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Madiun, Siti Zubaidah mengatakan, saat ini capaian vaksinasi Covid-19 untuk siswa sudah 90 persen dari jumlah 17 ribu anak.
"Sisanya akan diselesaikan per wilayah atau puskesmas dengan memberikan jadwal khusus untuk siswa yang sebelumnya berhalangan," kata Siti Zubaidah, Selasa (14/12/2021).
Untuk vaksinasi Covid-19 dosis kedua, akan menggunakan metode yang berbeda, yaitu dikoordinasi oleh kepala sekolah bersama puskesmas terdekat untuk segera menjadwalkan.
"Seperti kemarin di Mejayan itu sudah diakomodir di masing-masing puskesmas. Waktunya tidak sama karena di puskesmas memiliki jadwal pelayanan masyarakat masing-masing," lanjut Siti Zubaidah.
Baca juga: Anak-anak Usia 6-11 Tahun di Kota Madiun Bisa Ikut Vaksinasi Covid-19 Mulai Besok
Lebih lanjut, Siti Zubaidah mengaku bersyukur, pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) di Kabupaten Madiun berjalan lancar tanpa ada penularan Covid-19.
"Evaluasi PTM berjalan lancar, kemudian yang terkonfirmasi tidak ada. Setiap ada anak ataupun guru yang terkonfirmasi sakit diminta laporan ke kita dan tidak ada laporan sama sekali sejak tanggal 3 September awal PTM dibuka," pungkasnya.
Pemerintah Kabupaten Madiun
vaksinasi Covid-19
Dinas Pendidikan
Siti Zubaidah
Mejayan
pembelajaran tatap muka
PTM
TribunJatim.com
berita Kabupaten Madiun terkini
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
Tak Ada Tilang Manual, Polres Madiun Optimalkan Dua Mobil INCAR, Bisa Dioperasikan Sampai Dini Hari |
![]() |
---|
Tren Kejahatan di Kabupaten Madiun Turun, Kejaksaan Soroti Peredaran Narkotika di Kalangan Milenial |
![]() |
---|
Peringatan HSN 2022 di Alun-alun Caruban Madiun, Bupati Kaji Mbing Ajak Santri Implementasikan Ilmu |
![]() |
---|
Harga Umbi Porang di Klangon Madiun Sempat Naik, Petani Berharap Bisa Stabil |
![]() |
---|
Bayi dan Lansia Paling Rentan Terinfeksi DBD, Waspada Jika Suhu Turun Usai Demam Tinggi: Fase Kritis |
![]() |
---|