Berita Jatim
AHY Kunjungi Pengrajin Batik Madura, Coba Tanda Tangan dengan Canting, Dorong Batik Lebih Mendunia
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono kunjungi pengrajin batik di Bangkalan. Coba menggunakan canting bareng istri, Annisa Pohan.
Penulis: Bobby Constantine Koloway | Editor: Hefty Suud
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Bobby Constantine Koloway
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengunjungi Galeri Pesona Batik Madura di Bangkalan, Minggu (20/2/2022).
Dalam kunjungan ini, AHY menegaskan komitmen partainya dalam memperjuangkan keberadaan UMKM, termasuk pengrajin batik.
Didampingi Sekjend Teuku Riefky Harsya, Bendahara Umum Renville Antonio, dan Wakil Gubernur Jatim yang juga kader Demokrat, Emil Elestianto Dardak, AHY langsung berkeliling galeri.
Ia yang tiba bersama sang istri, Annisa Pohan juga langsung melihat satu persatu koleksi batik di Galeri Pesona Batik Madura.
Tak hanya melihat produk jadi, AHY bersama rombongan juga melihat langsung proses produksi di tempat tersebut.
Baca juga: AHY Bersarung Sowan Rais Aam PBNU, Kiai Miftah: Partai Demokrat dan NU Punya Persepsi Sama
Baca juga: Soal Peluang di Pemilu 2024, AHY Beberkan Strategi Besar Hadapi Kontestasi: Masyarakat Punya Harapan
Di antaranya, membuat pola hingga menggoreskan malam pada kain menggunakan canting.
Bahkan, Annisa Pohan bersama istri Emil Dardak, Arumi Bachsin ikut mencoba menggunakan canting.
Sambil berbincang dengan pengerajin di tempat ini, mereka tampa antusias ikut melukis batik.
AHY pun sempat menggoreskan malam menggunakan canting untuk menuliskan tandatangan miliknya. Rencananya, kain bertandatangan AHY tersebut akan diproduksi.
Dikonfirmasi di sela kegiatan, AHY begitu terkesima dengan hasil produksi batik di tempat ini. Beberapa di antaranya, bahkan ada yang telah berusia puluhan hingga ratusan tahun.
"Saya tadi tanya. Kira-kira prosesnya berapa lama? Katanya (pengerajin) bergantung. Ada yang sebulan, dua bulan, setahun. Ini menunjukkan butuh proses," kata AHY.
"Proses yang begitu panjang dalam membuat selembar kain ini terlihat dengan kualitas karya bernilai luar biasa. Kami memberikan apresiasi tinggi," katanya.
Baca juga: Bertemu AHY, Buruh Sidoarjo Titip Harapan Dorong Menaker Cabut Kebijakan JHT Diambil Usia 56 Tahun

Baca juga: Jalankan Instruksi Partai, Demokrat Jawa Timur Gelar Pasar Murah Minyak Goreng Rp 10 Ribu per Liter
Untuk itu, Partai Demokrat rencananya konsisten mendukung keberadaan UMKM.
Partai Demokrat
Agus Harimurti Yudhoyono
Galeri Pesona Batik Madura
Bangkalan
Wakil Gubernur Jatim
Emil Elestianto Dardak
Annisa Pohan
Arumi Bachsin
UMKM
pengrajin batik
Tribun Jatim
TribunJatim.com
Sering Macet, Jalan Ir Soekarno Batu akan Segera Dilebarkan, Trotoar Juga Bakal Diperbaiki |
![]() |
---|
Sekber Koalisi Gerindra-PKB Bakal Terbentuk Hingga Tingkat Daerah, Gus Fawait: Bukti Solid |
![]() |
---|
Partai Ummat Jatim Soroti Usulan Rencana Kenaikan Biaya Haji: Akan Memberatkan Jemaah |
![]() |
---|
17 Orang Bakal Calon DPD Dapil Jatim Setor Perbaikan Dokumen Syarat Dukungan |
![]() |
---|
Rencana Uji Coba Satu Arah Kayutangan Malang Batal, Penolakan dari Warga Jadi Penyebab? |
![]() |
---|