Berita Tulungagung
Ditinggal Kakek ke Rumah Tetangga, Bocah di Tulungagung Tewas Tenggelam di Kolam Ikan Patin
ADB (11) ditemukan tewas di kolam ikan milik ayahnya di Desa Pagersari, Kecamatan Kalidawir, Senin (9/5/2022) sekitar pukul 17.00 WIB.
Penulis: David Yohanes | Editor: Ndaru Wijayanto
Lapoaran Wartawan Tribun Jatim Network, David Yohanes
TRIBUNJATIM.COM, TULUNGAGUNG - ADB (11) ditemukan tewas di kolam ikan milik ayahnya di Desa Pagersari, Kecamatan Kalidawir, Senin (9/5/2022) sekitar pukul 17.00 WIB.
Jenazahnya ditemukan sang paman dalam kondisi mengambang di permukaan kolam.
Sebelumnya korban ikut kakeknya, Kas (67) mencari rumput di ladang.
"Pada pukul 15.15 WIB korban dan kakeknya pulang mencari rumput," terang Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu M Anshori.
Selepas dari ladang, Kas berangkat selamatan di rumah tetangga sekitar pukul 15.30 WIB.
Lalu pada pukul 16.45 WIB, keluarga mencari keberadaan ADB yang tidak kelihatan di rumah.
Baca juga: Lepas dari Pengawasan, Balita di Tulungagung Tenggelam di Kolam Ikan Koi Milik Ayahnya
"Saat sudah sore, korban tidak kelihatan di rumah. Itu sebabnya keluarga berusaha mencari," sambung Anshori.
Seorang paman korban, Wah (35) mencoba mencari di kolam yang ada di belakang rumah.
Saat itu Wah menemukan tubuh ADB sudah mengambang di tepi kolam sisi barat.
Wah buru-buru mengangkat ADB dari kolam, namun korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Baca juga: Dua Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Konang Trenggalek, Satu Selamat dan Satu Belum Ditemukan
"Tubuh korban sudah pucat. Kejadian ini kemudian dilaporkan ke Polsek Kalidawir," tutur Anshori.
Polisi lalu melakukan olah TKP di kolam tempat ADB ditemukan.
Kolam ini sedalam 1,5 meter, lebar 14 meter dan panjang 22 meter.
tewas di kolam ikan
Kecamatan Kalidawir
Tribun Jatim
TribunJatim.com
Kecamatan Rejotangan
berita Tulungagung
Tulungagung
Polsek Kalidawir
Pria Habisi Eks Pacar di Tulungagung sempat Jalan Kaki sampai Blitar, Ditangkap saat Cari Rongsokan |
![]() |
---|
Gerak-geriknya Mencurigakan, Pemuda Ini Ternyata Bawa Golok dan Palu di Alun-alun Tulungagung |
![]() |
---|
Mak Co di Klenteng Tjoe Tik Kiong Tulungagung Sudah Ganti Baju Merah, Persiapan Jelang Imlek 2023 |
![]() |
---|
9 Tahun Jabatan Kades Disebut Akademisi Bisa Buat Warga Menderita Terlalu Lama, Motivasi Harus Jelas |
![]() |
---|
Punya Peran Berbeda, 2 Anggota Komplotan Pencuri Truk dan Pikap di Tulungagung Diciduk, 4 Orang DPO |
![]() |
---|