Berita Kabupaten Malang
PDI Perjuangan Malang Kritik Pernyataan Kader Demokrat pada Hasto Kristiyanto: Pemikiran Kritis
PDI Perjuangan Kabupaten Malang mengkritik pernyataan kader Partai Demokrat pada Hasto Kristiyanto: Buah pemikiran kritis.
Penulis: Erwin Wicaksono | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Erwin Wicaksono
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang, Abdul Qodir mengkritik keras pernyataan Ketua Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Mugianto kepada Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, tentang etika politik.
Pria yang akrab disapa Adeng ini berpandangan, pendapat Hasto Kristiyanto dilontarkan berdasarkan laporan beberapa kepala daerah dari PDI Perjuangan di Jawa Timur, yang mengaku lebih direspons Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, daripada Wakilnya, Emil Dardak.
Berdasarkan laporan itulah, Hasto Kristiyanto menjawab pertanyaan awak media sesuai realita yang dialami oleh para kepala daerah dari PDI Perjuangan di Jawa Timur.
Hasto Kristiyanto juga mengaku tak tahu mengapa Emil Dardak bersikap demikian.
Namun oleh Ketua BPOKK DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Mugianto, Hasto Kristiyanto disebut tidak mengedepankan etika politik yang baik.
Mugianto bahkan mengatakan Hasto Kristiyanto menetapkan politik adu domba, politik belah bambu dan politik yang memecah belah.
"Sebagai politisi, Mugianto harusnya paham. Bahwa pak sekjen kami menyampaikan buah pemikiran kritis, bukan tuduhan yang tak berdasar. Itu adalah temuan pak Hasto berdasarkan laporan kepala daerah," beber Adeng ketika dikonfirmasi pada Selasa (18/10/2022).
Menurut Adeng, sikap pemikiran kritis bisa ditanggapi dengan pemikiran kritis pula. Seperti mengedepankan konsep serta gagasan bermutu.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com
Kumpulan berita seputar Jatim
PDI Perjuangan
Malang
Abdul Qodir
Partai Demokrat Jawa Timur
Mugianto
Hasto Kristiyanto
Khofifah Indar Parawansa
Emil Dardak
TribunJatim.com
berita Jatim terkini
Tribun Jatim
Terkuak Alasan Perundungan Siswa SD di Kepanjen, Korban Sempat Koma, Sang Ayah: Tak Cerita |
![]() |
---|
Rumah Pegawai Lapas Kelas 1 Malang Dilempari Bom Bondet, Istri dan Anak Balita Berada di Dalam Rumah |
![]() |
---|
Dinkes Malang Tak Tarik Peredaran Obat Sirup yang Diduga Terkait Gagal Ginjal Akut: Bukan Tugas Kami |
![]() |
---|
Siasat Licik Pria di Malang Cabuli Dua Remaja, Iming-iming Pekerjaan hingga Paksa Mabuk |
![]() |
---|
PJT 1 Malang Evaluasi Penyebab Longsor di Terowongan Karangkates, Ada Perubahan Struktur Tanah? |
![]() |
---|