SEA Games 2023
SEA Games 2023: Timnas Voli Putra Indonesia kian Kokoh di Puncak Klasemen Usai Bekuk Singapura 3-0
Timnas voli putra Indonesia berhasil melanjutkan trend kemenangan di SEA Games 2023 Kamboja. Terbaru, Fahri Septian dkk membungkam Singapura 3-0.
TRIBUNJATIM.COM - Timnas voli putra Indonesia berhasil melanjutkan trend kemenangan di SEA Games 2023 Kamboja.
Terbaru, Fahri Septian dkk membungkam Singapura 3-0 pada laga kedua babak penyisihan Grup A.
Atas hasil ini, pasukan Jeff Jiang Jie kian kokoh di puncak klasemen Grup A cabang bola voli putra SEA Games 2023 kamboja.
Laga Indonesia vs Singapura tersebut digelar di Olympic Indoor Stadium, Phnom Penh, pada Kamis (4/5/2023) sore WIB.
Adapun pada pertandingan pertama, skuad Merah Putih berhasil meraih kemenangan 3-0 atas Filipina.
Melawan Singapura, Jeff Jiang selaku pelatih timnas voli putra Indonesia menurunkan komposisi terbaik sejak awal, termasuk Doni Haryono dan Fahri Septian Putratama.
Baca juga: SEA Games 2023: Ramadhan Sananta Bersinar, Timnas Indonesia U-22 Hajar Myanmar 5-0, Garuda ke Puncak
Di luar prediksi, Singapura mampu memberi perlawanan sengit kepada Indonesia. Doni Haryono dkk sempat unggul jauh, tetapi lawan bisa menyusul.
Duel sengit Indonesia vs Singapura pada set pertama dimenangi oleh skuad Merah Putih dengan skor ketat 29-27.
Kemenangan Indonesia pada set pertama ditentukan oleh service ace Angga Agil Anggara.
Indonesia bermain lebih baik pada set kedua. Poin demi poin terus mereka cetak dan unggul jauh 16-7.
Middle blocker Merah Putih, Hernanda Zulfi, tampil apik dengan berkali-kali mencetak service ace. Indonesia pun merebut set kedua dengan skor telak 25-8 sekaligus memperlebar kedudukan menjadi 2-0.
Indonesia melanjutkan performa impresif pada set ketiga. Anak asuh Jeff Jiang benar-benar tak memberi kesempatan Singapura untuk mengembangkan permainan seperti set pertama.
Penampilan apik Indonesia tak terbendung.
Set ketiga kembali menjadi milik Merah Putih dengan skor 25-10 sekaligus mengunci kemenangan 3-0 atas Singapura pada pertandingan ini.
Kemenangan kedua yang diraih atas Singapura ini membuat Indonesia mempertahankan status pemuncak klasemen Grup A.
| Cerita Kapten Timnas Basket Putri Indonesia Henny Sutjiono Sukses Raih Emas SEA Games 2023 |
|
|---|
| Atlet SEA Games 2023 Asal Sidoarjo Diguyur Bonus, Ahmad Muhdlor: Putra-putri Terbaik |
|
|---|
| Kisah Michelle dan Cindy, Cewek asal Banyuwangi Sukses Bawa Pulang Emas SEA Games 2023 Cabor Esports |
|
|---|
| Banyak Politikus Pajang Wajahnya di Poster Ucapan Selamat ke Timnas, Pengamat: Menaikkan Popularitas |
|
|---|
| Tiba di Tanah Air, Bintang Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games Mediol Yoku Langsung Santap Soto |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Pemain-Timnas-Voli-Putra-Indonesia-saat-merayakan-kemenangan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.