Tampil Cantik dan Antimainstream di Hari Wisuda dengan 8 Rekomendasi Pakaian Ini
Wisuda memang merupakan sebuah momen yang sangat berarti. Di Momen tersebut, semua dari kita pastinya ingin tampil maksimal. Bagi kaum hawa, menggunak
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Wisuda memang merupakan sebuah momen yang sangat berarti. Di Momen tersebut, semua dari kita pastinya ingin tampil maksimal. Bagi kaum hawa, menggunakan pakaian kebaya menjadi salah satu caranya.
Namun dunia fashion terus bergerak maju. Pakaian kebaya tak lagi menjadi sebuah syarat wajib untuk bisa tampil maksimal di hari wisuda.
Ada banyak jenis pakaian antimainstream yang digunakan tetapi tetap membuat wisudawannya tampil istimewa.
Jika Anda salah satu dari wisudawan yang ingin tampil spesial di hari wisuda Anda, berikut ini beberapa rekomendasi pakaian antimainstream tersebut yang bisa Anda gunakan saat diwisuda.
1. Peplum Dress
Pakaian yang satu ini merupakan jenis pakaian yang sangat praktis digunakan. Peplum dress, sejenis pakaian yang akan membuat Anda terlihat rapi dan terkesan formal, namun sangat membuat Anda menjadi terlihat lebih modis.
Anda bisa memilih peplum dress panjang atau juga peplum dress pendek. Sesuaikan saja dengan selera Anda. Namun jika Anda berhijab, pastinya harus memilih yang model panjang.
Jangan salah, peplum dress ini sangat cocok untuk acara wisuda. Anda bisa memadukannya dengan high heels, dan juga sling bag yang sesuai. Tampilan Anda pun akan sangat bisa mencuri perhatian.
2. Dress Batik Modern
Selain peplum dress, jenis dress batik nan modern juga cocok untuk digunakan di hari wisuda. Selain tetap terlihat rapi dan formal, Anda juga bisa jadi berpenampilan cantik dan modis berkat menggunakan dress batik ini.
Pilih saja dress terusan atau juga setelan yang motif batiknya simpel. Jika Anda ingin terlihat lebih elegan, Anda bisa memilih dress yang menggunakan batik motif tulis.
Perpaduan dengan sepatu heels dengan warna senada akan membuatmu berpenampilan istimewa.
3. Baju Adat
Ini juga merupakan pakaian antimainstream yang bisa digunakan saat wisuda namun akan tetap membuatmu berpenampilan rapi, formal, unik, dan cantik. Salah satu baju adat yang bisa dipilih misalnya saja baju adat Bali.
Baju adat Bali ada banyak macamnya. Anda bisa memilih yang paling pas dengan diri Anda dan juga momen wisuda Anda. Misalnya saja yang model kebaya atau juga model yang lainnya.
4. Blus Polos dengan Kain Tenun Ikat
Alternatif pakaian wisuda lainnya selain kebaya juga bisa dengan menggunakan blus polos dan kain tenun ikat.
Blusnya pilih yang model longgar. Dipadupadankan dengan kain tenun ikat akan sangat cocok dan menarik. Pilihnya, tenun ikat dengan motif penuh yang berwarna senada dengan blus.
4. A-Line Dress Empire Brokat
Dress A-line yang panjang yang dikombinasikan dengan kain brokat serta satin akan sangat cocok juga digunakan saat wisuda.
Anda jadinya akan jadi primadona di tempat tersebut. Pilih saja warna-warna yang lembut namun terang. Bisa warna salem, warna pastel, warna ungu muda, atau yang sebagainya.
Untuk bagian atasnya, gunakan bahan brokat. Adapun di bagian jacquard menggunakan bahan satin yang jatuh. Tak hanya untuk yang tampil umum, bahkan wanita berhijab pun cocok pakai pakaian ini.
5. Ball Gown
Menggunakan gaun yang cantik di hari wisuda? Kenapa tidak. Ball gown sederhana yang dibuat dengan kombinasi satin serta organza atau juga tulle atau material lain yang mempunyai karakteristik mengembang saat digunakan.
Tak perlu khawatir, meskipun terlihat lebih ‘wah’, namun model busana ini tidak berlebihan. Anda hanya tinggal menambahkan heels serta handbag yang warnanya senada.
6. Kaftan Bermotif
Baju kebaya merupakan jenis pakaian etnik. Nah alternatif yang selain kebaya juga bisa dipilih pakaian jenis etnik yang lain.
Misalnya saja pakaian model baju kaftan. Anda hanya tinggal menambahkan rok lilit bermotif, maka baju kaftan yang memberikan aksen modest, khususnya pada wanita berhijab.
Motif kaftannya bisa dipilih motif batik Jawa atau juga Sumba. Motif lembut namun terang tetap diutamakan.
7. Dress Bohemian
Menggunakan pakaian yang satu ini akan membuat Anda tampil out-of-the-box saat wisuda. Ya, Anda bisa memilih pakaian maxi dress yang bermotif bohemian.
Jika Anda duka gaya hippies, And akan merasa nyaman dengan mengenakan model dress seperti ini dibandingkan dengan memakai kebaya. Pilihlah dress yang ukurannya maxi. Supaya tampilan Anda selalu appropriate dan juga sopan.
8. Pleated Dess
Siapa bilang pleated dress tidak cocok untuk digunakan sebagai pakaian wisuda? Tetap cocok-cocok saja tuh! Pilih saja dress yang ukurannya maxi agar kesan anggun bisa tetap terlihat dan lebih dominan.
Terutama ketika Anda melangkah dengan selempang wisuda menyampai di sisi tubuh, nantinya. Penggunaan heels juga harus ditambahkan.
Itu dia 8 pakaian antimainstream yang bisa Anda gunakan sebagai pengganti kebaya di hari Wisuda.
Pastinya Anda akan tetap terlihat formal, dengan nilai plus yang cantik. Jangan lupa tambahkan juga berbagai macam aksesoris yang pas supaya tampilan lebih maksimal.
Untuk aksesoris, Anda bisa mencarinya di grosir aksesoris wanita murah di Shopee. Jenisnya beraneka ragam. Dari mulai selendang, bros kerudung, sepatu, hingga tas tangan.
Yuk dicoba wisuda dengan menggunakan pakaian yang bukan kebaya alias yang antimainstream. Anda bisa membelinya di Shopee.
Gunakan saja voucher Badai Fashion Shopee. Dengan voucher ini Anda jadinya bisa belanja lebih hemat. Yuk belanja sekarang juga!
| Jembatan Bailey di Sonokembang Malang Mulai Dipasang, Arus Lalu Lintas Dialihkan |
|
|---|
| Berawal dari Resolusi Jihad hingga Era Reformasi, 3 Pahlawan Nasional dari Rahim Tebuireng Jombang |
|
|---|
| Kasus Perusakan Tenda, 4 Demonstran Jalani Sidang Perdana di PN Jember, Kuasa Hukum: Lebih Cepat |
|
|---|
| Ada 28 Ribu Siswa Kota Blitar Belum Terima MBG, Dindik Tunggu Penambahan Satuan Layanan |
|
|---|
| Guratan Pasir Jombang, Mohamad Akhyak Hidupkan Pahlawan Bangsa: Nasionalisme Lewat Seni 3 Dimensi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Badai-Fashion-Shopee.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.