Berita Arema
SOSOK BIODATA Diarra Ichaka: Eks Kapten Timnas Mali yang Dijuluki Aremania El Capitano Arema FC
Berikut sosok dan biodata Diarra Ichaka, pemain asing Arema FC yang bisa disimak di artikel ini.
Penulis: Rifki Edgar | Editor: Taufiqur Rohman
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Berikut sosok dan biodata Diarra Ichaka, pemain asing anyar yang direkrut Arema FC.
Legiun asing Arema FC asal Mali, Diarra Ichaka tampil memukau pada pertandingan uji coba melawan Bali United.
Pada laga yang berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Minggu (18/6/2023), Diarra Ichaka sempat merasakan menjadi kapten Arema FC.
Berkat penampilannya tersebut, tak butuh waktu lama bagi Aremania untuk memberi respon positif.
Hal itu terbukti seusai pertandingan.
Baca juga: Alasan Diarra Ichaka Dipilih Jadi Kapten Tim Arema FC Saat Uji Coba Lawan Bali United
Tak lama setelah Singo Edan memenangkan pertandingan lewat adu penalti 4-5
Akun Instagram pribadi Diarra Ichaka @diarraichaka222 diserbu komentar positif.
Tak sedikit dari Aremania yang memberi pujian.
Mereka pun memberikan sebutan 'Capitano' kepada pemain yang baru saja direkrut Arema FC itu.
Penunjukan Diarra Ichaka sebagai kapten tim pada laga uji coba Arema FC vs Bali United, bukanlah sebuah kebetulan semata.
Pemain asal Mali itu dipercaya menjadi kapten, usai M Rafli yang saat itu sebagai kapten ditarik keluar lapangan di pertengahan babak kedua.
Kemudian, M Rafli memberikan ban kapten tim kepada Diarra Ichaka yang pada saat itu tampil solid menjaga pertahanan Arema FC.
Pelatih Arema FC, Joko Susilo memiliki alasan tersendiri, kenapa Diarra Ichaka ditunjuk sebagai kapten tim saat itu.
Dia menilai, saat itu hanya Ichakalah pemain di lapangan yang mampu mengomandoi para pemain Arema FC.
"Pada saat itu, tidak ada lagi pemain yang pantas mengemban kapten tim usai M Rafli ditarik. Karena yang main kebanyakan pemain muda kan, akhirnya Diarra Ichaka yang dipilih," ucap pelatih yang akrab disapa Gethuk itu.
Pada saat M Rafli digantikan, di lapangan hanya menyisakan pemain muda, seperti Hamdi Sula, Rendra Teddy, Arkhan Fikri, Seiya Da Costa, hingga Rifad Marasabessy.
Sedangkan di lini depan ada Charles Lokolingoy, Gustavo Almeida dan Tito Hamzah.
Dalam laga uji coba tersebut, jajaran tim pelatih Arema FC memang tidak membawa sejumlah pemain senior Arema FC.
Seperti Evan Dimas, Dendi Santoso, Bagas Adi, Jayus Hariono dan Johan Alfarizi.
Kelima pemain tersebut menderita cedera ringan, sehingga tidak ikut dibawa tim ke Bali untuk menjalani laga uji coba.
"Ya memang saat itu tidak ada lagi. Akhirnya kami milih Ichaka. Apalagi Ichaka memiliki leadership kan. Komunikasi dengan rekan sesama tim juga bagus di luar dan di dalam lapangan," ungkapnya.
Meski demikian, Gethuk juga memberikan sedikit bocoran mengenai siapa bakal kapten tim Arema FC saat kompetisi Liga 1 bergulir.
Gethuk menyebutkan tiga nama yang nantinya akan mengemban sebagai kapten tim Arema FC.
Ketiganya ialah Johan Alfarizi, Dendi Santoso dan M Rafli.
Pemilihan ketiga pemain tersebut sebagai kapten tim menurut Gethuk juga memiliki alasan tersendiri.
Salah satu syaratnya ialah pemain tersebut dapat menjadi penyambung lidah, antara pelatih dan pemain di lapangan saat pertandingan berlangsung.
"Menjadi kapten tim itu pertama harus pemain yang disegani. Dia mampu mengomandoi apa yang disampaikan pelatih kepada rekannya di lapangan," ujarnya.
"Kemudian, dia harus memiliki jiwa leadership, baik di luar dan di dalam lapangan. Itu syaratnya," tandasnya.
Sosok Ichaka Diarra atau Diarra Ichaka adalah pemain sepak bola profesional asal Mali.
Pada kariernya, Ichaka Diarra pernah menjadi kapten untuk Timnas Mali.
Pemain berposisi bek ini terakhir membela Al Ansar di Liga Lebanon sebelum akhirnya berlabuh ke Arema FC.
Berikut adalah biodatanya
Tanggal Lahir : 18 Januari 1995
Tempat Lahir : Bamako
Kewarganegaraan : Mali
Tinggi : 1,92 meter
Posisi : bek tengah.
Karier klub
2012–2013 Onze Créateurs
2013–2014 Stade Malien
2014–2015 Djoliba
2015–2016 Espérance
2016–2017 Speranța Nisporeni
2017–2018 Buildcon
2018–2019 Diaraf
2019–2020 Al-Thoqbah
2020–2021 Al-Arabi
2021–2022 Sahab
2022–2023 Al Ansar
2023-sekarang Arema FC
Ikuti berita seputar Arema FC
sosok dan biodata Diarra Ichaka
pemain asing Arema FC
Timnas Mali
Kapten Arema FC
Tribun Jatim
TribunJatim.com
| Dualisme Arema Kembali Memanas, Arema Indonesia Gugat Balik PT AABBI: Siap Berlaga di Jalur Hukum |
|
|---|
| Pengakuan Ria Ricis Sudah Siap Jadi Bapak dan Teman Sejak Moana Baru Lahir: Harus Bahagia Dulu |
|
|---|
| Manajer Arema Puji Semangat Juang Dedik Setiawan cs, Apresiasi Sikap Suporter Persebaya Bonek Mania |
|
|---|
| Fernando Valente Apresiasi Dukungan Bonek: Sepakbola Bukan Ajang Permusuhan Melainkan Dinikmati |
|
|---|
| Fernando Valente Berpesan Jadikan Laga Persebaya Vs Arema FC Seperti Pesta, Bukan Perang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Berikut-sosok-dan-biodata-Diarra-Ichaka-pemain-asing-Arema-FC.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.