Berita Viral
Bule Spanyol Gagal Nikahi Gadis Muna karena Dideportasi, Janji Bayar Visa Malah Ngumpet di Kos-kosan
Impian bule Spanyol nikahi gadis pujaan asal Muna, Sulawesi Tenggara kandas. Ia keciduk petugas imigrasi.
Penulis: Arie Noer Rachmawati | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM - Impian bule Spanyol nikahi gadis pujaan asal Muna, Sulawesi Tenggara kandas.
Ia keciduk petugas imigrasi.
Si bule asal Barcelona berinisial AGG ternyata melebihi izin tinggal selama di Indonesia.
Akibatnya, ia harus dideportasi oleh pihak imigrasi.
AGG tiba di Indonesia melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta Februari lalu dengan visa kunjungan ke Nusa Tenggara Timur (NTT).
Namun setelah masa visanya habis, ia sempat diamankan oleh petugas imigrasi di NTT.
Ketika itu, AGG berjanji akan membayar denda agar tidak dideportasi.
Namun, bukannya menyelesaikan masalah, AGG malah kabur ke Muna, Sultra.
Tempat di mana ia mempersiapkan pernikahannya dengan WA.
Aksi pelariannya tercium Tim Intelijen dan Penindakan Kantor Imigrasi Non-TPI Baubau.
Setelah berdiskusi dengan pihak keluarga calon istrinya, petugas akhirnya membawa AGG ke Kota Kendari untuk proses deportasi.
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba, menegaskan AGG dikenakan sanksi administrasi keimigrasian.
Yakni berupa deportasi dan larangan masuk ke Indonesia selama satu tahun.
"Yang bersangkutan akan diterbangkan ke negara asalnya pada Jumat (18/10/2024)," jelasnya, dikutip dari Tribun Sultra.
Kisah AGG ini menjadi pengingat cinta lintas batas harus sejalan dengan kepatuhan pada aturan hukum.
| Relawan Geruduk Kantor Kepala Dapur Protes Gaji Sudah Kecil Masih Dipotong, Lembur Tak Dibayar |
|
|---|
| Ivan Gunawan Kaget saat Temui Fitri yang Dicerai Suami Jelang Jadi PPPK, Beri Pesan Hidup di Jakarta |
|
|---|
| Penjelasan Dosen UGM soal Efek Mikroplastik di Tubuh Manusia, Paparan Tinggi di Kota Besar |
|
|---|
| Hati-hati Gelar Hajat Bisa Kenda Denda Rp 50 Juta Jika Tak Izin, Walikota Eri: Kita Harus Tegas |
|
|---|
| Anen Tak Sudi Ngemis Sejak 1981, Kerja Jual Koran dan Majalah Meski Buta, Hapal Tekstur Tiap Kertas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/bule-Spanyol-gagal-nikahi-gadis-pujaan-asal-Muna.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.