Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Ramalan Cuaca Jatim

Hari Lebaran di 13 Daerah Jawa Timur Bakal Diguyur Hujan, 31 Maret 2025, Lainnya Cenderung Cerah

BMKG memprediksi 13 daerah di Jawa Timur bakal diguyur hujan saat pagi di Hari Idul Fitri 2025.

Editor: Olga Mardianita
SHUTTERSTOCK via KOMPAS.com
CUACA JATIM BESOK - Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), sejumlah daerah di Jawa Timur akan hujan besok saat Lebaran Idul Fitri, Senin, 31 Maret 2025. Sementara wilayah lainnya cenderung cerah. 

TRIBUNJATIM.COM - Inilah ramalan cuaca Jawa Timur besok Senin, 31 Maret 2025.

Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), sejumlah wilayah Jawa Timur akan hujan di hari Lebaran.

Sementara wilayah lainnya cenderung cerah.

Seperti diketahui, Kementerian Agama (Kemenag) telah meresmikan Hari Raya Idul Fitri jatuh pada 31 Maret 2025.

Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU) pun akan bersama-sama merayakan Hari Kemenangan ini.

Baca juga: SELEB TERPOPULER: Master Limbad Sebut Ruben Onsu Mualaf - Selebgram Tobat Usai Dihujat Jadi Pelakor

Baca juga: JATIM TERPOPULER: Penjual Nasgor Bacok Eks Istri karena Dicerai dan Diusir -  2 Kecelakaan di Tuban

Namun, warga perlu mewaspadai hujan saat pagi sekira pukul 06.00 WIB.

Pasalnya, umat Muslim yang menjadi mayoritas masyarakat Jawa Timur akan melaksanakan salat Idul Fitri di pagi hari di masjid.

Berdasarkan pada laporan BMKG, 13 daerah akan hujan ringan saat pagi.

Sekira pukul 06.00 WIB, hujan tersebut akan turun di Bojonegoro, Bondowoso, Kota Madiun, Kota Pasuruan, Lumajang, Kabupaten Madiun, Magetan, Ngawi, Pacitan, Kabupaten Pasuruan, Ponorogo, dan Sidoarjo.

Pada pukul 09.00 WIB, hujan juga akan mengguyur wilayah Probolinggo.

Sementara wilayah-wilayah yang tak disebutkan tersebut diprediksi akan mengalami cuaca cerah, cerah berawan, berawan, hingga berkabut.

Saat pagi hingga sore, cuaca Jawa Timur cenderung cerah dan cerah berawan.

Hanya sejumlah daerah yang berawan di waktu bersamaan, yaitu Bojonegoro, Gresik, Jember, Surabaya, Lamongan, Tuban, dan Tulungagung.

Saat malam, cuaca cerah tersebut cenderung berganti menjadi berawan.

Bahkan Kota Batu akan berkabut.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved