Maybelline Punya Produk Lip Tint Baru, Make Up Addict Wajib Punya!
Maybelline, merk kosmetik asal Amerika Serikat, menghadirkan produk lip tint terbaru awal Februari 2017 lalu.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Agustina Widyastuti
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Ani Susanti
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Maybelline, merk kosmetik asal Amerika Serikat, menghadirkan produk lip tint terbaru awal Februari 2017 lalu.
Produk lip tint yang terlihat di counter Maybelline Matahari Mall Royal Plaza Surabaya ini bernama Maybelline Color Sensational Lip Tint.
Lip tint ini dikemas dalam botol plastik transparan dengan tutup berwarna silver.

Lip tint Maybelline tersebut memiliki empat warna yaitu 01 fruit punch (merah-oranye), 02 light pink, 07 apricot dreams (oranye-browny), dan 08 berry lovely (pink keunguan).
Menurut Cicin, Sales Promotion Girl (SPG) counter tersebut, lip tint Maybelline ini merupakan terobosan baru Maybelline yang terinspirasi tren make-up Korea Selatan.
"Jadi lip tint ini booming di Korea Selatan, kebanyakan merek liptint berasal dari sana. Tapi sekarang Maybelline sudah punya produknya juga," ujarnya, Senin (20/2/2017).
"Produk ini dilengkapi formula yang melembapkan dan tahan lama serta memberikan hasil akhir yang shiny pada bibir," jelas Cicin.
Maybelline Color Sensational Lip Tint ini dibandrol seharga Rp 119 ribu.
Tertarik mencoba?