Liga Indonesia
Tak Jadi Diperkuat Striker Asing Idaman, ini Penyebab Arema FC Gagal Datangkan Jaycee John ke Malang
Media Officer Arema FC, Sudarmaji, mengungkapkan alasan di balik gagalnya Singo Edan mendatangkan striker asing idamannya, Jaycee John.
Penulis: Ayu Mufidah Kartika Sari | Editor: Agustina Widyastuti
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Ayu Mufidah KS
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Media Officer Arema FC, Sudarmaji, mengungkapkan alasan di balik gagalnya Singo Edan mendatangkan striker asing idamannya, Jaycee John.
Menurutnya, kerja sama yang telah direncanakan justru gagal setelah komunikasi antara Jaycee John dan Arema FC terputus hingga bursa transfer pemain resmi ditutup pada 2 Agustus 2018.
"Intinya pemain itu putus kontrak dengan agennya dan pihak Arema juga. Jadi hingga penutupan transfer pemain, belum ada kesepakatan," jelas Sudarmaji, Jumat (3/8/2018).
• Tengkurap di Gerbong Kereta hingga Payung Rusak, Ini 5 Aksi Konyol Chika Jessica Saat di Jepang
Sudarmaji menjelaskan, rencana kerja sama manajemen Arema FC dengan Jaycee dan agennya berjalan baik.
Hingga pada akhir Juli 2018 lalu, Jaycee menginginkan adanya revisi kontrak yang sudah dikirimkan manajemen Arema FC lewat email.
"Dia meminta 4-5 kali revisi. Kemudian setelah itu, tidak ada kabar lagi. Bahkan, agennya juga sulit untuk berkomunikasi dengan dia," ucap Sudarmaji.
Sebelum rencana kerja sama tersebut gagal, agen Jaycee John yang bernama Xavier mengungkapkan jika pemainnya dalam keadaan yang kurang menguntungkan.
• Melahirkan Bayi Laki-Laki, Mytha Lestari Ungkap Arti Nama Sang Buah Hati
Disebutkan Sudarmaji seperti yang dikatakan Xavier, Jaycee John sedang menjalani proses perceraian dengan sang istri.
"Kata agennya, dia sedang dalam masa perceraian dengan istrinya," tambah dia.