Persebaya
Pengakuan Rendi Irwan Pasca Tanggapi Video Viral Andik Vermansah, Sampaikan Permintaan Maaf
Inilah pengakuan Rendi Irwan pasca viralnya video Andik Vermansah, sempat bertemu Andik Vermansah
Penulis: Januar AS | Editor: Yoni Iskandar
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Kapten Persebaya Surabaya, Rendi Irwan menyampaikan permintaan maaf kepada Bonek terkait tanggapannya ke video Andik Vermansah yang sempat viral.
Permintaan maaf itu lantaran Rendi sempat menanggapi keras video viral Andik Vermansah yang datang ke Stadion Gelora Bung Tomo sebagai suporter.
Alhasil, unggahan pada Insta Story Rendi yang sudah dihapus itu berbuah sindiran keras dari suporter yang membuat hubungannya renggang.
Atas hal tersebut, Rendi ingin meminta maaf kepada suporter Persebaya Surabaya yang sudah terlanjut kecewa terkait kejadian tersebut.
• PSKT Sumbawa Barat vs Persebaya Surabaya, Rendi Irwan Waspadai Motivasi Tim Lawan
“Saya mohon maaf sebelumnya dengan apa yang saya katakan kemarin. Mungkin ada yang pro kontra karena waktu itu saya menyampaikan dengan tata bahasa yang salah kepada Bonek, termasuk Andik,” kata Rendi, Kamis (20/12/2018).
Pasca kejadian tersebut, Rendi mengaku sudah bertemu secara pribadi dengan Andik Vermansah sebanyak dua kali.
Pertemuan itu terjadi sehari dan seminggu setelah pertandingan pekan terakhir menghadapi PSIS Semarang.
“Saya sudah ketemu dua kali dengan Andik. Hubungnan saya baik-baik saja. Mungkin ada Bonek yang kecewa, saya minta maaf, dengan ini kita bisa belajar lebih baik menyikapi ini,” kata Rendi.
• Ada Luka di Pelipis Mata, Kapten Persebaya Rendi Irwan Akui Tak Mandi Seperti Biasa Selama 5 Hari
Ia juga menegaskan tidak ada tindakan yang ingin menahan agar pemain impian Bonek, Andik Vermasah tidak merapat ke Persebaya Surabaya.
Rendi justru mengaku sudah berkali-kali mengingatkan kepada pihak manajemen, bahwa Bonek sangat menginginkan Andik Vermansah bermain untuk Persebaya Surabaya.
“Intinya saya tidak ada niatan hati menghentikan Andik kesini, karana sejak musim lalu saya sudah bilang ke manajemen kalau Bonek inginkan Andik, tapi manajemen punya punya jalan terbaik,” jelasnya.
• Persebaya Lawan Persib Bandung di Laga Usiran, Rendi Irwan Siap Bangkit dan Ambil Momentum
Ingin lepaskan ban kapten
Pemain Persebaya Surabaya, Rendi Irwan merasa cukup untuk mengenakan ban kapten.
Ia merasa sudah waktunya pemain muda untuk memimpin tim berjuluk Bajol ijo tersebut.
Hal tersebut sudah disampaikan Rendi melalui akun Instagramnya, pasca tim Bajul ijo menaklukan PSIS Semarang pada pekan terakhir Liga 1 2018.