Berita Entertainment
5 Potret Johan De Beule, Ayah Irish Bella yang Berasal dari Belgia, Kerap Bergaya Bak Anak Muda
Mengintip potret Johan De Beule, ayah Irish Bella yang berasal dari Belgia, kerap bergaya bak anak muda.
Mengintip potret Johan De Beule, ayah Irish Bella yang berasal dari Belgia, kerap bergaya bak anak muda.
TRIBUNJATIM.COM - Kecantikan Irish Bella yang punya wajah blasteran tak lain berasal dari Johan De Beule, Ayah Irish Bella yang berasal Belgia.
Johan De Beule, Ayah Irish Bella merupakan seorang pria bule asli Belgiadan masih menetap di sana, seperti apa potret kehidupannya?
Hal ini terlihat dari beberapa unggahan aktivitas ayah Irish Bella di media soslial.
Meski Johan De Beule dan Irish Bella kini terpisah jarak yang jauh, namun hubungan keduanya selalu kompak dan bahagia.
• 6 Potret Tampan Sean Ivan De Buele, Adik Irish Bella yang Berusia 18 Tahun dan Gemar Touring
Misalnya saat Irish Bella mendapat kejutan romantis saat dilamar Ammar Zoni beberapa waktu lalu.
Sang ayah turut mengunggah momen bahagia itu di akun Facebooknya, Johan De Beule.
Tampak wajah bahagia Irish dan Ammar Zoni memegang sebuah bouquet bunga berukuran raksasa.
Bahkan dirinya dengan bangga mengumumkan putri cantiknya telah resmi bertunangan.
"Mijn dochter "Yris" officieel verloofd" Tulis Johan dalam bahasa Belanda.
• Ammar Zoni Resmi Lamar Irish Bella, Sebut Jadi Momen Paling Manis dalam Hidupnya untuk Pertama Kali
Beberapa kali tampak Irish Bella mengunjungi sang Ayah Eropa.
Ia cukup akrab dengan keluarga besar sang ayah, bahkan dengan kekasih sang ayah, Christel De Veughele.

Johan kerap membagikan momen quality time bersama putrinya saat berkunjung ke Eropa.
Ia sering mengajak Irish berjalan-jalan bersama.
• Ammar Zoni Ngaku Langsung Melamar Irish Bella Tanpa Pacaran, Ceritakan Momen PDKT hingga Lamaran

Menjadi anak perempuan satu-satunya, tentu Irish Bella begitu disayang sang papa.