Breaking News
Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Persebaya

Bejo Sugiantoro Sebut Semua Pemain Anyar Persebaya Sudah Adapatasi

Asisten pelatih Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro mengatakan semua pemain anyar tim berjuluk Bajul Ijo sudah bisa adaptasi dengan baik.

Penulis: Khairul Amin | Editor: Yoni Iskandar
SURYA/KHAIRUL AMIN
Asisten Pelatih Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro saat memimpin latihan di Stadion Jenggolo, Surabaya, Senin (28/1/2019). 

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Asisten pelatih Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro mengatakan semua pemain anyar tim berjuluk Bajul Ijo sudah bisa adaptasi dengan baik.

Hal ini disampaikan Bejo Sugiantoro usai melihat respon dan interaksi antar pemain baru dan lama di Persebaya selama menjalani sesi latihan selama ini.

Lima pemain anyar Persebaya Surabaya sejauh ini adalah Imam Arif Fadilah, Novan Setya Sasongko, Hansamu Yama Pranata, Muhamamd Alwi Slamat, dan terbaru Elisa Yahya Basna yang diperkenalkan managemen, Selasa (29/1/2019) kemarin.

“Sudah (adaptasi), itu terhat dari guyonan mereka sudah menyatu. Sama dengan Hansamu (Yama) dan Novan (Setya Sasongko) datang, dia (Alwi Slamat) harus memahami karakter temannya yang lama, jadi dia harus tau, harapan kita adaptasi cepat,” terang Bejo usai pimpin latihan tim di Lapangan Polda Jatim, Rabu (30/1/2019).

Penilaian adaptasi ini terkecuali bagi Elisa Yahya Basna yang baru saja bergabung dengan tim, dan di latihan hari ini hanya menjalani tes fisik, belum melahap menu latihan.

BREAKING NEWS: Vanessa Angel Resmi Ditahan Polda Jatim, Sesuai Syarat Objektif dan Alasan Subjektif

Promo Grand Opening Gerobak Kuliner Kota Lama di Surabaya, Ada 3000 Tusuk Sate Gratis, Cuma 3 Hari!

Tante Vanessa Angel Ngaku Bakal Support Vanessa Angel Hadapi Kasusnya: Dijalani Saja

Tentang cepatnya pemain anyar bisa beradaptasi, disampaikan ayah dari bek muda Persebaya, Rachmat Irianto tersebut, karena pemain-pemain lama di Persebaya terbuka pada setiap pemain baru.

“Di Surabaya sendiri, siapapun yang datang pasti bisa cepet adaptasi, karena ya Surabaya sendiri terbuka untuk menerima pemain dari luar,” tutup Bejo Sugiantoro kepada Tribunjatim.com.

Hingga saat ini, Persebaya sudah meresmikan 18 pemain, lima diantaranya pemain anyar. (amn/TribunJatim.com).

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved