Dua Periode Jadi Wagub Jatim, Gus Ipul Tak Punya Banyak Pesan untuk Emil Dardak
Gus Ipul tidak mempunyai banyak pesan untuk Wakil Gubernur Jawa Timur periode 2019-2024, Emil Dardak.
Penulis: Sofyan Arif Candra Sakti | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Sofyan Arif Candra Sakti
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Walaupun pernah menjabat sebagai wakil gubernur Jawa Timur selama dua periode, Saifullah Yusuf atau yang biasa dipanggil Gus Ipul, tidak mempunyai banyak pesan untuk Wakil Gubernur Jawa Timur periode 2019-2024, Emil Dardak.
"Saya tidak ada pesan khusus, saya kira Mas Emil sudah pernah jadi bupati dan tahu peran wakil yang harus dilakukan," kata Gus Ipul, Jumat (15/2/2019).
• Hadiri Syukuran Khofifah-Emil di Grahadi, Gus Ipul Nyanyi Wis Wayahe Ibu Khofifah
• Laga Persebaya Surabaya Vs Persinga Ngawi Jadi Ajang Debut Pemain Baru Bajul Ijo
Emil Dardak sendiri memang tercatat sudah pernah menjabat sebagai Bupati Trenggalek mulai tahun 2016 hingga ia dilantik sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur tahun 2019.
Menurut Gus Ipul, seorang wakil, haruslah mendukung dan memperkuat serta memberi masukan kepada gubernur.
"Karena pengambil keputusan itu adalah gubernur," kata Gus Ipul.
• Khofifah Nyanyikan Lagu Kabeh Sedulur Gus Ipul di Tugu Pahlawan, Akomodir Program Lawan di Pilgub
• Khofifah Indar Parawansa Ingatkan Penerapan CETAR Saat Kunjungi Dinas Kominfo Jatim
Namun Gus Ipul memperingatkan bahwa jangan sampai seorang wakil mendahului gubernur dalam segala hal.
"Jangan sampai off-side mendahului, tapi kalau di belakang ya jangan terlalu jauh tertinggal," ucapnya.
Yuk Subscribe YouTube Channel TribunJatim.com: