Pilpres 2019
Bupati Jember Faida Dapat Hadiah Usai Nyoblos di TPS Bareng Keluarganya: Ada Doorprizenya
Bupati Jember Faida memilih di TPS 04 Krajan Barat Kelurahan/Kecamatan Sumbersari, Rabu (17/4/2019). Dia mengaku senang telah menyalurkan hak pilihnya
Penulis: Sri Wahyunik | Editor: Arie Noer Rachmawati
TRIBUNJATIM.COM, JEMBER - Bupati Jember Faida memilih di TPS 04 Krajan Barat Kelurahan/Kecamatan Sumbersari, Rabu (17/4/2019).
Dari pantauan Surya (grup TribunJatim.com), Bupati Faida tiba di TPS sekitar pukul 08.50 WIB.
Dia memilih bersama suaminya Abdul Rochim, sang ibu Widad, dan anak lelakinya Abdul Malik Akmal.
Bupati, suami dan anaknya kompak memakai baju atasan berwarna putih.
• Viral Gadis Pemulung Dibully, Sonya Fatmala Ungkap Fakta di Baliknya, Ditinggal Orangtua Sejak Kecil
• Warga Suku Tengger Ramai-ramai Nyoblos di TPS Adat, Kompak Kenakan Pakaian Adat Bernuansa Hitam
Pukul 09.15 WIB, Faida dan keluarganya sudah meninggalkan TPS.
Saat masuk dan keluar TPS, Bupati Faida menyapa warga yang mendatangi TPS.
"Hari ini saya memilih bersama dengan keluarga, ada suami, ibu, dan anak. Sekaligus bertemu warga kampung tempat kami tinggal," ujar Faida.
Dia mengaku senang telah menyalurkan hak pilihnya.
Dia juga memuji TPS tempatnya mencoblos.
"Ada doorprize-nya. Bahkan saya juga dikasih," kata Faida sambil tersenyum.
Usai mencoblos, Faida dan keluarganya memang mendapatkan undian berbentuk gulungan kecil.
Undian itu untuk memperebutkan doorprize berupa sembako.
KPPS TPS 04 menyediakan hadiah berupa sembako sebanyak 150 unit.
Sembako antara lain berisi minyak goreng.
• VIDEO Syahrini Jalan Tertatih-tatih di Depan Warga Seusai Nyoblos, Terluka Gara-gara Reino Barack?
• Pemilih Difabel di Rungkut Mapan Barat Akui Tak Kesulitan Saat Nyoblos Lima Surat Suara Pemilu 2019
"Kami sediakan 150 paket sembako untuk doorprize. Ya nanti diundi. Doorprize itu hasil dari swadaya patungan warga sini saja," kata Ketua KPPS TPS 04 Sumbersari Muzaeni.
Di TPS tempat bupati memilih jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 257 orang.
Sementara itu setelah mencoblos, Bupati Faida berkeliling bersama jajaran Forkopimda Jember.
Forkopimda memantau sejumlah TPS di Jember. (Surya/Sri Wahyunik)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/bupati-jember-faida-bersama-peserta-wisata-religi-di-pendapa-wahyawibhawagraha.jpg)