Kecelakaan Maut di Jalan Ambeng-ambeng, 2 Kendaraan Dalam Parit Dievakuasi, Bikin Kemacetan Panjang
Kecelakaan Maut di Jalan Ambeng-ambeng, 2 Kendaraan Dalam Parit Dievakuasi, Bikin Kemacetan Panjang.
Penulis: Willy Abraham | Editor: Sudarma Adi
TRIBUNJATIM.COM, GRESIK - Proses evakuasi dua kendaraan yang masih di dalam parit membuat kemacetan panjang tak terelakan.
Kemacetan dipicu oleh jalur yang ditutup sementara saat proses mengevakuasi satu truk dan satu mobil pick up.
Crane yang mengangkat bangkai kendaraan memakan separuh badan jalan raya Ambeng-Ambeng, Kecamatan Duduksampeyan.
• Kecelakaan Maut 4 Kendaraan di Jalan Raya Ambeng-Ambeng Gresik, Sopir Pikap Tewas Terjepit di Parit
• Truk Tronton Tabrak Tiga Kendaraan Parkir di Duduk Sampeyan Gresik, Sopir Masih Terjepit
• Saluran Air Sering Mampet, PT Tjakrindo di Menganti Gresik Ini Bantu Box Culvert
Proses evakuasi berjalan lancar, truk tronton N 9110 UR yang dikemudikan Ronal Ardiansa berhasil dievakuasi terlebih dahulu karena sebagian badan truk masih berada di tepi jalan.
Saat mengangkat bangkai kendaraan mobil pick up Daihatsu L 9419 GB yang berada di dalam parit beserta supir Jery Junarto membutuhkan waktu yang cukup lama.
Pick up yang sudah hampir 10 jam di dalam parit dalam kondisi tak berbentuk saat diangkat.
"Sudah kita evakuasi," ujar Kanit Laka Satlantas Polres Gresik, Ipda Yossy Eka Prasetya.
Proses evakuasi membuat kemacetan luar biasa dua arah. Terutama dari dari arah Surabaya menuju Lamongan.
Di dalam tol Romokalisari kemacetan hingga exit tol Kebomas sedangkan dari arah Gresik menuju Lamongan kemacetan hingga depan RSUD Ibnu Sina.
Di terminal bunder kendaraan berhenti nyaris tak bergerak.