Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Surabaya

Hadapi Pilgub 2018, Ini yang Dibahas Dalam Rakorwil PKS Jatim

Rakorwil PKS Jawa Timur hari ini, Minggu, (12/3/2017) menjaring aspirasi kader untuk menghadapi Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018.

Penulis: Adeng Septi Irawan | Editor: Agustina Widyastuti
Tribun Jatim/Adeng Septi Irawan
Ketua DPW PKS Jatim, Arif HS 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Adeng Septi Irawan

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) PKS Jawa Timur hari ini, Minggu, (12/3/2017) menjaring aspirasi kader untuk menghadapi Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018.

Rakorwil yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Mercure Grand Mirama, Jalan Raya Darmo, Surabaya ini dihadiri oleh pengurus DPD PKS dari 38 kabupaten/kota di seluruh Jawa Timur.

"Kita juga adakan jajak pendapat dengan para kader untuk menghadapi Pilgub 2018," ujar Ketua DPW PKS Jawa Timur, Arif Hari Setiawan.

Rakorwil ini, tambahnya, juga bertujuan untuk mempererat kerja sama antar DPD se-Jatim dalam persiapan menghadapi Pilgub Jatim 2018.

"Penjaringan aspirasi ini dimungkinkan untuk menemukan kandidat internal yang akan kita usung jadi Cawagub pada Pilgub nanti," jelasnya.

Sesuai ukuran politik yang ada, lanjut Arif, maksimum PKS hanya bisa mencalonkan seorang Cawagub.

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved