KM Mutiara Sentosa 1 Terbakar
BREAKING NEWS: Sebuah Kapal Mengangkut 178 Orang Terbakar di Perairan Masalembo
Sebuah Kapal Motor Mutiara Sentosa 1 dikabarkan terbakar di perairan Masalembo, Jumat (19/5/2017).
Penulis: Edwin Fajerial | Editor: Edwin Fajerial
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Sebuah Kapal Motor Mutiara Sentosa 1 dikabarkan terbakar di perairan Masalembo, Jumat (19/5/2017) pukul 17.30 WIB.
Kapal itu membawa 178 orang, terdiri dari 134 penumpang dan 44 anak buah kapal (ABK).
Kapal itu berlayar dari Surabaya menuju Balikpapan, Kalimantan Timur.
Saat ini, menurut informasi yang dihimpun TribunJatim.com, beberapa kapal yang berada di perairan Masalembu yaitu KM Meratus Makassar, KM Kartika 9 yang bergerak ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi penumpang KM Mutiara Sentosa 1.
Hingga berita ini diturunkan TribunJatim.com masih mencari informasi selanjutnya.