Traffic Report
H-1 Idulfitri, Tol Jembatan Suramadu Ramai Pemudik ke Madura
Pada Kamis (14/6/2018) pukul 15.51 WIB, pintu masuk Tol Jembatan Suramadu terpantau ramai lancar.
Penulis: Triana Kusumaningrum | Editor: Alga W
TRIBUNJATIM.COM/TRIANA KUSUMANINGRUM
Pintu masuk gerbang Tol Jembatan Suramadu dari sisi Surabaya, Kamis (14/6/2018).
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Triana Kusumaningrum
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Pada Kamis (14/6/2018) pukul 15.51 WIB, pintu masuk Tol Jembatan Suramadu terpantau ramai lancar.
Pemudik dari arah Surabaya sudah mulai ramai memasuki Tol Jembatan Suramadu.
Baca: Bukan Nagita Slavina, Ternyata Sosok Kesayangan Ini yang Bakal Menerima Warisan dari Mama Rieta!
Menurut penuturan Kepala Gerbang Tol Jembatan Suramadu, Mudjiono, keramaian pemudik menuju Pulau Madura sudah terjadi sejak pukul 14.30 WIB.
Hingga saat ini, ada tiga pintu masuk yang dibuka untuk kendaraan roda dua dan tiga pintu masuk untuk kendaraan golongan I hingga V.
Baca: 9 Potret Terbaru Maryati, Pemeran Munaroh yang Kini Eksis dengan Pejabat, Wajahnya Bikin Pangling?