Berita Artis Korea
Kostum Red Velvet dalam 'Umpah Umpah' Dituduh Jiplak Karya Desainer New York, Semirip Apa?
Kostum Red Velvet dalam 'Umpah Umpah' dituding jiplak karya desainer New York, semirip apa?
Kostum Red Velvet dalam 'Umpah Umpah' dituding jiplak karya desainer New York, semirip apa?
TRIBUNJATIM.COM - Red Velvet merilis video musik lagu mereka bertajuk "Umpah Umpah" untuk comeback musim panas.
Umpah Umpah juga menjadi lagu andalan dalam album "The Reve Festival Day 2".
Para member Red Velvet tampak cantik menawan dalam video tersebut.
• Terjemahan Bahasa Indonesia Lirik Lagu Umpah Umpah Red Velvet, Single Terbaru yang Telah Dirilis!
Kostum yang Red Velvet gunakan juga berhasil membuat semua member tampak mencerminkan suasana segar musim panas.
Namun, kabar tak enak justru muncul bertepatan dengan comeback Red Velvet.
• Download Lagu MP3 Umpah Umpah Red Velvet, Single Comeback di Album Terbaru The ReVe Festival Day 2
Dilansir Grid.ID dari laman KstarLive, Selasa (20/08/2019), seorang desainer yang berbasis di New York melayangkan protes ke SM dan tim stylist Red Velvet.
Mereka mengklaim bahwa pakaian yang dikenakan Red Velvet dalam musik terbarunya merupakan hasil jiplakan dari karyanya.
Desainer tersebut bahkan melayangkan protes dalam akun Instagram-nya, @paris99.
• Terlihat Aneh, 5 Model Sepatu Ini Tak Boleh Dipakai dengan Celana Jeans Model Klasik
Ia menulis, "Tidak seorang pun di tim mereka yang pernah berkolaborasi untuk mendesain."
"Mereka bahkan mengambil gambar yang telah kami kerjakan dan ciptakan dengan bekerja keras."
Ia juga mengungkapkan bahwa perusahaan harusnya membantu seorang desainer kecil, alih-alih mengambil pekerjaannya dan mengklaim menjadi milik mereka.
Desainer tersebut bahkan membandingkan pakaian yang dikenakan anggota Red Velvet selama promosi dengan desain milik mereka dalam Story di Instagram.

• 6 Pekerjaan Bergaji Besar tapi Rentan Kena Kanker, Penata Rambut di Salon Termasuk
Sementara itu, beberapa penggemar mengklaim bahwa itu mungkin saja hanya kebetulan.
Penggemar juga berusaha membantu agar SM segera memberikan klarifikasi dan penjelasan atas insiden ini.

• Download Lagu MP3 Lintang Ati Nella Kharisma yang Rilis di Channel YouTube Official Terbaru!
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Stylist Red Velvet Dituduh Jiplak Pakaian Milik Desainer New York.