Bicara Sepak Bola dengan Khofifah, Dubes Inggris Bercanda Soal Kerja Sama Surabaya dengan Liverpool
Owen John Jenkins sempat bercanda berkaitan dengan kerja sama yang telah terjalin antara Kota Surabaya dengan salah satu kota di Inggris.
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Sofyan Arif Candra Sakti
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Duta Besar Inggris untuk Indonesia, Owen John Jenkins sempat memberikan statement menarik saat bertemu dengan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo Surabaya, Selasa (27/8/2019).
Owen John Jenkins sempat bercanda berkaitan dengan kerja sama yang telah terjalin antara Kota Surabaya dengan salah satu kota di Inggris.
Owen John Jenkins mengaku menyesalkan kerja sama tersebut.
• Surabaya Terpilih Jadi Pelaksana Rakernas IWAPI ke-29, Presiden Jokowi Dijadwalkan Bakal Hadir
• 4 Tim yang Belum Terkalahkan Hingga Pekan ke-3 Liga Inggris, Liverpool Meraih Rekor Sempurna
"Saya cukup menyesalkan, kenapa Surabaya harus membangun kerja sama (sister city) dengan Liverpool. Karena saya ini sebenarnya cukup fanatik dengan Arsenal," katanya membuat hadirin tertawa.
Khofifah Indar Parawansa pun menjawab celetukan Owen John Jenkins saat gilirannya menyampaikan sambutan.
"Kalau Surabaya kerja sama sister city dengan Liverpool, rupanya Pak Dubes Arsenal. Saya Manchester United. Saya sudah tiga kali ke Old Trafford, ke stadium of Manchester United," ujarnya.
Setelah itu, Owen John Jenkins pun menjelaskan, ia tidak benar-benar menyesalkan kerja sama antara Surabaya dengan Liverpool.
Apa yang dia sampaikan dalam sambutannya tersebut adalah bercanda belaka.
• Lagu Bintang Kejora Iringi Penolakan Rombongan Gubernur Papua dan Khofifah di Asrama Kalasan
• Kementan Pastikan Pasokan Cabai di Jawa Timur Selama Periode Natal dan Tahun Baru Mencukupi
Dan sebaliknya, Owen John Jenkins menilai kerja sama itu sangat bagus.
Duta Besar Inggris untuk Indonesia
Owen John Jenkins
Gubernur Jawa Timur
Khofifah Indar Parawansa
Gedung Negara Grahadi
Liverpool
Arsenal
Pelatih Kiper Persebaya Akui Tertarik Pulangkan Miswar Saputra |
![]() |
---|
Polisi Ini 'Berdosa' Pegang Badan Pengendara Motor, Tak Tahu yang Diperiksanya Cewek: Udah Tanggung |
![]() |
---|
Akhirnya Bicara, Nissa Sabyan Akui Cinta Ayus? Postingan Pertama Pasca Dihujat: Tak Akan Hilang Arah |
![]() |
---|
Pelatih Newcastle Jets: Kondisi Fisik Abimanyu Lebih Unggul Ketimbang Striker Naturalisasi Malaysia |
![]() |
---|
Alasan Brutal Bripka CS Tembak TNI Pratu Martinus di Bar, Dihukum Mati? Detik-detik Subuh Berdarah |
![]() |
---|