Liga Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United, Sama Kuat, Bajul Ijo Ditahan Imbang 1-1 Pemuncak Klasemen
Persebaya Surabaya harus puas bermain imbang 1-1 atas tamunya, Bali United, di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.
Penulis: Khairul Amin | Editor: Dwi Prastika
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Persebaya Surabaya harus puas bermain imbang 1-1 atas tamunya, Bali United, di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (24/9/2019) malam.
Persebaya Surabaya unggul lebih dulu lewat gol Osvaldo Haay di menit-34, sebelum akhirnya bisa disamakan oleh gol Fadil Sausu di menit-88.
Melakoni laga Derbi Jatim di pekan ke-20 Liga 1 2019 ini, kedua tim memeragakan permainan tempo tinggi dengan pressing ketat sejak menit awal.
Akibatnya, Bek Bali United, Leonard Tupamahu alami cedera setelah benturan.
Leonard Tupamahu pun digantikan Haudi Abdillah di menit-6.
• Hasil Arema FC Vs PSS Sleman, Diwarnai Kericuhan Suporter, Singo Edan Menang Telak 4-0
• Mohammad Ahsan Cedera, The Daddies Putuskan Mundur dari Korea Open 2019
Terus menekan, Persebaya Surabaya tak kunjung mendapat peluang.
Sebaliknya, gawang Persebaya Surabaya malah terancam lewat sepakan Melvin Platje di menit 11.
Namun hanya mendarat di sisi kiri gawang Persebaya Surabaya.
Karena kerasnya permainan, tak jarang wasit Oki Dwi Putra, meniup peluit tanda terjadi pelanggaran.
Pada menit 17, nyaris Persebaya Surabaya merubah kedudukan.
Sayannya sepakan Diogo Campos hanya membentur mistar gawang.
Masuki menit 25, tempo permainan mulai menurun.
Memanfaatkan momentum, Persebaya Surabaya mengubah kedudukan lewat gol Osvaldo Haay di menit-34.
• BREAKING NEWS - Kericuhan Suporter Warnai Akhir Babak Pertama Arema FC Vs PSS Sleman
• Hasil Madura United Vs Persela, Laskar Sape Kerrab Kalahkan Laskar Joko Tingkir 2-1
Osvaldo Haay bisa lesakkan bola ke gawang Bali United menfaatkan bola rebound hasil sepakan Diogo Campos.
Skor 1-0 untuk Persebaya Surabaya.