Berita Timnas Indonesia
Jawaban Egy Maulana Vikri seusai Pemain Timnas U-23 Singapura yang Hajar Kakinya Minta Maaf
Pemain Timnas U-23 Singapura, Muhammad Zulqarnaen meminta maaf pada Egy Maulana Vikri melalui akun Instagram pribadinya.
Tidak hanya meminta maaf secara terbuka, Zulqarnaen juga telah meminta maaf secara personal kepada Egy Maulana Vikri melalui fitur Direct Message.
• Timnas U-23 Indonesia Vs Vietnam, Dijuluki Anak Dewa Angin, Osvaldo Haay Diwaspadai Bek Vietnam
• Persebaya Surabaya Berpeluang Lawan Arema FC di Stadion Gelora Bung Tomo
Hal ini ia ungkapkan melalui unggahan Insta Story beberapa jam setelah postingan di atas.
Ia meminta maaf dan mengaku tidak berniat mencederai Egy Maulana Vikri.
"Salam Egy, ini aku yang tendang bola ke kamu. Aku gak ada niat apa apa untuk cederah kan kamu. Harap kamu maafkan aku dan kita tinggalkan apa yang terjadi di dalam padang. Harap sukses selalu dan berjuang terus di SEA Games," tulis Zulqarnaen.
"Harap kamu bole balas dan kita bole meredah kan situasi ini," lanjutnya.
• Permintaan Indra Sjafri Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia Vs Vietnam
• Ini Tiga Kekuatan Utama Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2019 Versi Media Vietnam
Egy Maulana Vikri lalu membalas pesan dari Zulqarnaen dan menjelaskan jika ia tidak memiliki dendam.
Dua pemain timnas itu juga saling mendukung dalam pesannya.
"Bro take it easy , for me no problem bro, itu biasa di dalam lapangan bro, setelah itu kita kembali bersahabat, tenang bro saya tidak ada dendam dan masalah dengan kamu bro, semoga kamu sukses terus bro," balas Egy Maulana Vikri.

Berita di atas sebelumnya telah dipublikasikan di BolaSport.com dengan judul Pemain Singapura yang Hajar Kaki Egy Maulana Minta Maaf Usai Terima Ancaman Pembunuhan