Virus Corona di Kediri
Perajin Kota Kediri Buat Desain Masker Khusus untuk Petugas Juru Parkir, Ada Resletingnya
Perajin masker tenun ikat Kota Kediri membuat kreasi masker yang ada resletingnya, khusus untuk petugas juru parkir.
Penulis: Didik Mashudi | Editor: Dwi Prastika
Bukan masker lipat, melainkan masker dengan 3 lapis, salah satunya dengan kain kapas.
Dalam pemotongan, Erwin sangat memperhatikan motif sehingga bisa bersambung bila jadi masker.
“Karena mencocokan motif, maka kalau masker lipat selembar tenun bisa jadi 60 buah, kalau masker saya hanya jadi 35 buah,” jelasnya.
Karena bahan yang dibutuhkan lebih banyak, maka Erwin membandrol harga satu lembar masker Rp 20.000. Sedang untuk masker beresleting seharga Rp 25.000.
Erwin juga menjual maskernya melalui media sosial dan ternyata peminatnya banyak.
• Posting Barang Curian Di Media Sosial, Suami-Istri Ditangkap Satreskrim Polresta Malang Kota
• Disnakertrans Jatim: Tak Hanya Perusahaan, Pekerja Juga Harus Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan
Masker yang ia buat laris manis.
“Sehari kalau desain yang seperti ini hanya bisa bikin 50 buah dengan 2 orang penjahit,” kata Erwin.
Pemkot Kediri dengan berbagai upaya terus membangkitkan UMKM pada era pandemi Covid 19. Melalui pemesanan langsung dan juga promosi.
Editor: Dwi Prastika