Berita Entertainment
Ikut Bangga dengan Lagu Terbaru Aurel, Azriel Beri Semangat: Dipuji Tak Terbang, Dihina Tak Tumbang
Azriel Hermansyah beri dukungan untuk Aurel Hermansyah terkait singel terbaru kakaknya. Azriel memberikan semangat untuk kakaknya itu.
Penulis: Ficca Ayu Saraswaty | Editor: Sudarma Adi
Berdasarkan keterangan di kanal YouTube MyMusic Records, lagu "Kepastian" menceritakan tentang penantian dan harapan akan kepastian dalam sebuah hubungan.
Lagu yang digubah Ade Govinda ini berisi kegalauan seseorang dalam menunggu datangnya kepastian dari kekasihnya.
Proses penggarapan musik ini disebut-sebut sebagai salah satu produksi termahal dari MyMusic Records, karena tidak hanya melibatkan Tohpati sebagai produser musik, tapi juga adanya string section yang direkam di Praha, Republik Ceko.
Beda Sikap Ashanty dan Krisdayanti Soal Lagu Aurel Hermansyah, yang Satu Lebih Jor-joran Promosi

Pencapaian luar biasa Aurel Hermansyah tentu tak lepas dari dukungan sang Bunda, Ashanty, yang mati matian mempromosikan lagu sang putri di media sosial.
Melalui akun Instagram-nya, Ashanty tampak terus mempromosikan video klip lagu Kepastian milik Aurel Hermansyah.
Tak cuma itu, Ashanty juga me-repost unggahan dari para artis yang ikut mempromosikan lagu Aurel Hermansyah.
• Bocor Foto Jadul Nicholas Saputra Saat SMA, Kebiasaan di Sekolah Terungkap, Trending di Twitter
• Beli Rumah Mewah Anang Rp 35 M Tanpa Nawar, Begini Sosok Sultan dari Jember, Ashanty: Pada Ketawa
Terlihat dalam unggahan Ashanty, sederet artis seperti Baim Wong hingga Ussy Sulistiawaty ikut mempromosikan lagu Kepastian dari Aurel Hermansyah.
Selain itu, sang tante, Yuni Shara juga turut mempromosikan lagu baru Aurel Hermansyah yang turut menyertakan link video klip terbaru single Kepastian.
Terbukti dalam waktu 1 hari, lagu Aurel Hermansyah sudah menjadi trending nomor 2 di YouTube.
Bangga dengan pencapaian sang anak sambung, Ashanty mencurahkan isi hatinya terkait sosok Aurel Hermansyah.
Dikutip dari Sripoku.com, dalam postingan terbaru, Ashanty bercerita soal perjuangan Aurel Hermansyah saat mulai untuk merintis karier di bidang tarik suara.
Berikut adalah curhatan Ashanty seusai lagu Aurel Hermansyah menjadi trending:
I always believe in u.. and now we are so proud of u kaka @aurelie.hermansyah..
Bukan hanya karena bertahan di trending 2 atau jutaan view dalam sehari..