Virus Corona di Lamongan
Jangan Lewat Lamongan Kalau Tak Pakai Masker! Lihat Nasib Pelajar Ini, Dihukum Tegas TNI-Polri
Petugas gabungan TNI - Polri beri hukuman tegas pelanggar protokol kesehatan. Pelajar tak pakai masker dihukum nyanyi Lagu Indonesia Raya.
Penulis: Hanif Manshuri | Editor: Hefty Suud
SURYA/HANIF MANSHURI
Petugas gabungan TNI - Polri menjatuhkan sanksi untuk mereka yang tidak memakai masker di Lamongan, Rabu (19/8/2020).
Para pelajar yang terjaring mengaku menyesal karena tidak menggunakan masker.
Setelah dihukum dan dihadiahi masker, mereka berjanji akan disiplin menggunakan masker saat keluar rumah.
"Saya salah, ndak makai makser," kata salah satu pelajar, Yoga.
Tak hanya menyasar pelajar, petugas kepolisian dari Satreskoba Polres Lamongan ini juga blusukan ke pasar dan pusat keramaian di Lamongan.
Di pasar, polisi yang berpatroli bersama TNI ini juga mengedukasi dan mengajak masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan sesuai Inpres nomor 6 tahun 2020.
Penulis: Hanif Manshuri
Editor: Heftys Suud