Berita Entertainment
Kondisi Asli Keluarga Arya Saloka di Sukoharjo, Kakek Hidup Sederhana Meski Cucu Bergaji Fantastis
Beginilah ternyata kondisi asli keluarga Arya Saloka di Sukoharjo, rupanya sang kakek hidup sederhana meski gaji cucunya fantastis.
Penulis: Ignatia | Editor: Mujib Anwar
Penulis: Ignatia Andra | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM - Keluarga Arya Saloka baru-baru ini menjadi sorotan karena hidup dengan gaya yang berbeda dari sang artis.
Terkuak berdasarkan penelusuran kondisi asli keluarga Arya Saloka di Sukoharjo yang tak banyak diketahui publik.
Arya Saloka ternyata berdarah asli orang Sukoharjo.
Darah tersebut didapatkan pemeran Aldebaran 'Ikatan Cinta' itu dari ibunya.
Seperti apa sebenarnya potret keluarga Arya Saloka yang tinggal di Sukoharjo tersebut?
• Ternyata Arya Saloka Orang Sukoharjo, Kakek Tinggal di Kampung Sederhana, Gemas Lihat Cucu Jadi Al

Akhirnya, kondisi asli keluarga Arya Saloka di Sukoharjo terekspos ke publik.
Kakek Arya Saloka hidup sederhana meski cucunya merupakan artis terkenal.
Suami Putri Anne itu berasal dari keluarga yang ternyata berdarah asli Sukoharjo, Jawa Tengah.
Terungkapnya keluarga Arya Saloka ini turut menunjukkan bahwa sang aktor rupanya memiliki darah ningrat.
• Sikap Aneh Ayu Ting Ting Sebelum Batalkan Nikah, Rupanya Dipicu Ivan Gunawan? Kayak Minta Tolong
Kendati memiliki keturunan ningrat, siapa sangka keluarga Arya Saloka juga merupakan sosok yang rendah hati.
Hal ini terbukti dengan penampakan rumah keluarga Arya Saloka di Sukoharjo, Jawa Tengah.
Ya, tak banyak yang tahu jika ternyata Arya Saloka memiliki keluarga yang bertempat tinggal di Sukoharjo.
Ibu Arya Saloka, Murtiningsih, ternyata merupakan orang Sukoharjo asli.

Kakek Arya Saloka itu, Sumarjo, merupakan warga Kampung Kedung Gudel RT 02/RW 03, Kelurahan Kenep, Kecamatan/Kabupaten Sukoharjo.