Ramadan 2021
Puteri Cilik dan Puteri Remaja Jatim Peragakan Busana Berkonsep Heritage di Charity Ramadan Night
Puteri Cilik dan Puteri Remaja Jatim memperagakan busana berkonsep heritage Indonesia di acara charity Ramadan Night di Surabaya.
Penulis: Melia Luthfi Husnika | Editor: Dwi Prastika
Reporter: Melia Luthfi Husnika | Editor: Dwi Prastika
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Selama bulan suci Ramadan 1442 H, banyak orang berlomba-lomba dalam kebaikan, termasuk berbagi dengan sesama.
Hal tersebut menginspirasi Next Management sebagai regional director Puteri Cilik dan Puteri Remaja Jawa Timur 2021, menggelar charity atau acara amal bersama para finalis.
Ditemui di Surabaya Suite Hotel, Nunky Jayanti Putri, salah satu Founder Next Management mengatakan, ia ingin mengajak para finalis Puteri Cilik dan Puteri Remaja Jatim untuk berbagi.
"Mengajak para puteri untuk bersyukur dengan menggelar charity bersama panti asuhan Ar Rahman dan Ar Rahim ini. Sekaligus kami kerja sama dengan para orangtua untuk terlibat langsung," ungkap Nunky Jayanti Putri, Sabtu (1/5/2021).
Nunky mengatakan, ia ingin para finalis memiliki jiwa sosial yang tinggi dengan mengikuti acara tersebut.
"Karena menjadi puteri tidak hanya cantik dan cerdas, tapi juga harus memiliki jiwa sosial dan mampu bersosialisasi dengan baik di masyarakat," paparnya.
Selain melakukan acara charity, para finalis Puteri Cilik dan Puteri Remaja Jatim juga melakukan fashion show busana karya desainer kenamaan.
Mereka berlenggak-lenggok di atas panggung memeragakan busana bernuansa putih dan beberapa koleksi batik hasil karya desainer Etnura Fashion Indonesia.
Salah satu desainer Etnura, Tekno Wiroyudho mengaku bangga bisa turut berpartisipasi dalam gelaran Ramadan Night.
"Kami para desainer Etnura tentunya senang dan bangga karya kami bisa dikenakan oleh finalis ajang pencarian bakat bergengsi di Indonesia," ujar Tekno.
Baca juga: Ardimanagement Modelling School Gelar Graduation Batch 2, Hadirkan Putri Indonesia Jatim 2019
Tekno menuturkan, ada 9 koleksi yang dibawa dalam Ramadan Night tersebut, di mana kesemuanya merupakan dress.
"Untuk koleksi yang dikenakan oleh Puteri Cilik Jatim tadi merupakan koleksi khusus Ramadan. Jadi semuanya berwarna putih karena lekat dengan Ramadan," jelasnya.
Sedangkan koleksi lain yang tak kalah menarik adalah batik yang dikenakan para finalis Puteri Remaja Jatim.

Menurut Tekno, busana batik yang mereka kenakan terdiri dari motif batik di berbagai daerah.