Vanessa Angel Tewas Kecelakaan
Dua Korban Selamat Kecelakaan Tol Jomo Dibawa ke Rumah Sakit, Bagaimana Kondisi Anak Vanessa Angel?
Dua korban selamat kecelakaan di jalan tol KM 672+300/A tol Jomo di bawa ke IGD RSUD Kertosono. Keduanya seorang anak usia 1,5 tahun dan seorang
Penulis: Achmad Amru Muiz | Editor: Januar
Laporan wartawan Tribun Jatim Network, Achmad Amru Muiz
TRIBUNJATIM.COM, NGANJUK - Dua korban selamat kecelakaan di jalan tol KM 672+300/A tol Jomo di bawa ke IGD RSUD Kertosono. Keduanya seorang anak usia 1,5 tahun dan seorang laki-laki diduga sopir mobil yang terlibat kecelakaan.
Kepala Perawatan RSUD Kertosono, Slamet Mujiono mengatakan, kedua korban kecelakaan yang dibawa ke IGD RSUD Kertosono dalam kondisi baik. Keduanya hanya mengalami luka ringan. Untuk anak mengalami sedikit luka lecet di pelipisnya .
"Hanya anaknya yang nangis dan ditungguin korban laki-laki yang kondisinya sehat," kata Slamet Mujiono di depan IGD RSUD Kertosono Nganjuk, Kamis (4/11/2021).
Saat ini, dikatakan Slamet Mujiono, dua korban masih berada di IGD. Untuk korban diduga sopir sudah dilakukan cityscan dan hasil sudah keluar. Tapi bagamana hasilnya belum diketahui.
Baca juga: Jenazah Vanessa Angel dan Suami akan Diberangkatkan ke Jakarta Lewat Darat, Milano: Dimakamkan Besok
"Yang jelas, semua hasil pemeriksaan medis terhadap dua korban kecelakaan masih akan dilaporkan ke dokter penanggung jawab untuk langkah berikutnya," ucap Slamet.
Untuk kepastian korban seorang anak usia 1,5 tahun adalah anak Vanessa Angel, Slamet mengaku tidak berani memastikan. Dan disilakan meminta konfirmasi ke Satlantas yang menangani kejadian kecelakaan.
"Dan untuk sementara kedua korban belum bisa ditemui ya. Kami mohon maaf ya rekan-rekan," tutur Slamet.
Sementara itu jajaran Satlantas Polres Nganjuk dan Polres Jombang terlihat memasuki IGD RSUD Kertosono. Hingga kini belum ada keterangan apapun dari petugas Satlantas di IGD RSUD Kertosono Nganjuk. (aru/Achmad Amru Muiz)
Kumpulan berita Jatim terkini
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/vanessa-angel-dan-suaminya-dikabarkan-terlibat-laka-lantas-di-tol-jombang-begini-kondisi-mobilnya.jpg)