Vanessa Angel Tewas Kecelakaan
Terjawab Posisi Duduk Vanessa Angel yang Sebabkan Tewas Terpental, Fakta TKP, Pengacara Bahas Sopir
Simpang siur kronologi kematian Vanessa Angel sampai meninggal dunia, ternyata beginilah kenyataan sebenarnya di TKP terkait posisi duduk Vanessa.
Penulis: Ignatia | Editor: Arie Noer Rachmawati
Vanessa Angel duduk tepat di belakang suaminya, hingga menjadi korban mobil yang langsung menghantam bagian trotoar jalan tol.
Akibatnya, posisi duduk Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel tak mampu menyelamatkan nyawa mereka.
Sementara itu, anaknya dan babysitter duduk di samping kiri, tepat di belakang sopir.
Baca juga: Chat Terakhir Vanessa Angel, Ada Keinginan yang Tak Terwujud, Ussy Sulistiawaty: Ga Nyangka Ya Allah
Sementara di samping Vanessa Angel ada anaknya berinisial GSA yang masih balita dan baby sitter.
"G (anak Vanessa) ada di samping Vanessa ditemani baby sitter," ujar dia.
Hingga Kamis (4/11/2021) pukul 15.56 WIB, polisi masih melakukan otopsi jenazah artis Vanessa Angel dan Febri Andriansyah suaminya di RS Bhayangkara Polda Jatim.

Rencananya, usai dilakukan otopsi jenazah, hari ini juga jenazah keduanya akan langsung dibawa ke Jakarta untuk dimakamkan.
"Hari ini juga setelah otopsi akan langsung dibawa ke Jakarta melalui jalur darat karena akan dimakamkan di sana," kata dia.
Baca juga: Kondisi Terkini Gala Putra Vanessa Angel, Dirawat di RSUD Kertosono, Potret Pasca Kecelakaan Beredar
Sebelumnya, diketahui sebuah kecelakaan terjadi.
Kecelakaan itu menewaskan Vanessa Angel dan suaminya, serta tiga orang penumpang lainnya luka-luka.
Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim AKBP Dwi Sumrahadi menjelaskan kronologi kecelakaan mobil yang ditumpangi Vanessa, suami, dan anak mereka, serta dua orang lainnya.
Kendaraan Pajero Sport yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan di Km 673+300A ruas Tol Jomol arah dari Jakarta menuju Surabaya.
Baca juga: Gelagat Vanessa Angel Sebelum Kecelakaan, Soroti Anak, Pertanyaan Terakhir Bak Firasat: Tebak Kemana

"Setiba di Km 673+300A ruas Tol Jomol, kendaraan tersebut tiba-tiba menabrak beton pembatas kiri ruas tol dikarenakan sopir mengantuk," kata Dwi Sumrahadi.
"Akhirnya kendaraan Pajero tersebut terpelanting dan berputar, berhenti di lajur cepat. Situasi pada saat kejadian arus lalin landai lancar cuaca cerah," imbuhnya.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Gatot Repli Handoko mengatakan, pada saat terjadi kecelakaan, kondisi jalan tol baik dan cuaca cerah.