Berita Entertainment
Gaji Hotman Capai Rp 174 M, Beda Tangani Artis, Senang Honor Inul & Syahrini, Kalau Mulan Bukan Uang
Bicara gaji Hotman Paris ternyata pernah capai Rp 174 Miliar, tetapi Hotman beda ketika menangani kasus rekan artis, bayarannya tak sama.
Penulis: Ignatia | Editor: Sudarma Adi
Dibocorkan juga oleh sang pengacara bahwa momen tak terlupakan adalah saat ia menangani kasus hukum Mulan Jameela.
Diketahui, pada tahun 2007, Mulan Jameela pernah meributkan bayarannya sebagai personel grup duo Ratu.
Mulan yang kala itu dikenal sebagai Mulan Kwok mempermasalahkan kontrak kerja dengan rekannya, Maia Estianty.
Dalam kasus itu, Hotman Paris yang menjadi kuasa hukum Mulan berhasil memenangkan kasusnya.
Baca juga: Maia Estianty Langsung Terbayang Anak Mulan Terpancing 1 Sosok, Terkuak Julukan Khusus: Kebetulan

Maia yang menggandeng Hotma Sitompoel sebagai kuasa hukumnya diminta memberikan honor senilai Rp 350 juta kepada Mulan.
Sementara Hotman, dalam sebuah wawancara yang dikutip dari Nakita (24/7/2019) membocorkan bayaran Mulan untuknya.
"Bahkan dulu waktu ingat saya perseteruan siapa istrinya si Dhani sekarang. Maia sama Mulan," kata Hotman.
Mengejutkannya bukan uang, Hotman malah meminta Mulan membayarnya dengan hal seperti ini.
"Kan waktu itu ada soal fee kan, akhirnya si Maia bayar ke Mulan Rp 350 juta, iya kan. Terus si Mulan tanya 'Abang mau saya bayar berapa?'."
"Saya bilang nggak usah Mami kamu kan pinter masak-masakan Sunda, kirim aja makanan gitu aja," kata Hotman pada Mulan.
Ya, alih-alih uang, Hotman malah meminta bayaran dengan jasa.