Breaking News
Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Entertainment

Jessica Iskandar Dituding Hamil Duluan Anak Vincent Verhaag, Kakak Jedar: Lu Udah Umur Berapa?

Baru nikah, Jessica Iskandar dituding hamil duluan anak Vincent Verhaag, kakak Jedar ungkap fakta sebenarnya.

Penulis: Alga | Editor: Arie Noer Rachmawati
Instagram/inijedar
Jessica Iskandar mengandung buah hatinya dengan Vincent Verhaag 

TRIBUNJATIM.COM - Jessica Iskandar dituding hamil duluan dengan Vincent Verhaag sebelum menikah.

Kakak Jedar pun memberi penjelasan demi meluruskan rumor tak sedap yang tengah beredar tersebut.

Baca juga: Jedar Dikira Hamil 3 Bulan Gara-gara Perutnya Buncit, Vincent Bodo Amat Nyosor Beri Ciuman ke Istri

Diketahui, pasangan pengantin baru Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag tengah merasakan kebahagiaan.

Setelah sebulan menikah, Jessica Iskandar diketahui telah berbadan dua.

Sayangnya, di tengah kebahagiaan, terselip rumor bahwa Jessica Iskandar hamil duluan sebelum resmi dinikahi Vincent Veerhag.

Hal itu bermula saat foto hasil USG milik wanita yang akrab disapa Jedar tertera April 2021.

Sontak saja, posting-an tersebut langsung jadi sorotan netizen yang memicu dugaan jika kabar hamil duluan benar adanya.

Selain itu, kehamilan Jedar juga dituding terlalu cepat lantaran usia pernikahannya saat itu baru berjalan dua minggu.

Jessica Iskandar atau Jedar dan Vincent Ciuman Mesra
Jessica Iskandar atau Jedar dan Vincent Verhaag berciuman mesra (Instagram)

Sebagai kakak dari Jessica Iskandar, Erick Iskandar lantas memberikan komentarnya.

Erick Iskandar menanggapi terkait kehamilan sang adik yang dinilai terlalu cepat oleh netizen.

"Jadi kan dia putus sama yang itu, dan aku coba buka komunikasi sama dia."

"Aku cuma bilang, 'You plan your life, what do you want'."

"'Lu mau punya anak ya punya anak, lu udah umur berapa noh' gitu," kata Erick Iskandar.

Seperti dilansir dari tayangan di kanal YouTube Melaney Ricardo pada Selasa, 22 November 2021, via TribunStyle.com.

"Jadi, apa yang udah dialami sekarang itu berdasarkan rencana dia," imbuhnya.

Erick Iskandar cerita soal kehamilan Jessica Iskandar (YouTube/Melaney Ricardo)
Erick Iskandar cerita soal kehamilan Jessica Iskandar (YouTube/Melaney Ricardo) ()

Melaney Ricardo yang mendengar pernyataan Erick Iskandar lantas menyimpulkan jika memang Jedar dan Vincent Verhaag sama-sama tak ingin menunda momongan.

"Oh, netizen aja yang kaget, 'Oh kok cepet banget', pasti ada yang gitu kan?"

"Padahal kan sebenarnya sudah di-planning lama sama Jedar ya," tanya Melaney Ricardo.

Erick Iskandar mengungkapkan bahwa Jedar memang sudah sejak lama ingin menjadi seorang ibu seutuhnya.

"Iya, pengin jadi ibu gitu," sahut Erick Iskandar.

"(Vincent Verhaag dan Jessica Iskandar) pengin sesuatu yang sama, goals-nya sama."

"Terus udah gitu Vincent bisa mengubah Jessica bisa lebih calm (santai), bisa atur (keuangan)."

"Dulu mah belanjanya kayak orang gila," pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, Jessica Iskandar tengah mengandung buah hati pertamanya dengan Vincent Verhaag.

Kabar kehamilan Jessica Iskandar diumumkan ke publik pada 15 November 2021.

Di tengah kebahagiaan pasca resmi menjadi istri Vincent Verhaag, usia kandungan Jessica Iskandar diragukan.

Terkait hal itu, sahabat sekaligus pendeta yang menjadi saksi pernikahan Jedar dan Vincent Verhaag, Andre Talabessy, ikut memberikan tanggapan.

Andre Talabessy memberikan pesan untuk Jedar dan Vincent Verhaag yang kini mendapatkan cibiran dari warganet.

Hal itu terlihat dalam tayangan di kanal YouTube Intens Investigasi yang tayang pada Sabtu (21/11/2021).

Jessica Iskandar pamerkan baby bump (Instagram/inijedar)
Jessica Iskandar pamerkan baby bump (Instagram/inijedar)

"Pesan saya buat Jessica dan Vincent, tetap maju terus," ujar Andre Talabessy.

Andre Talabessy ingin supaya Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag tidak mendengarkan perkataan buruk dari orang lain.

Ia juga berharap supaya Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag terus berjalan maju melihat masa depan mereka.

"Enggak usah dengarkan kata orang, pokoknya maju terus," ujar Andre Talabessy.

Di sisi lain, saat pertama kali diberi kabar soal kehamilan Jessica Iskandar, Andre Talabessy merasa kaget.

Ia tak percaya, sahabatnya akan diberi kepercayaan segera memiliki keturunan dalam waktu yang sangat cepat.

"Saya dengar kabar ini, saya kayak kaget, kaget karena, 'Wah cepat amat ya'," ujar Andre Talabessy.

Baca juga: Banyak Orang Penasaran, Akhirnya Bocor Pekerjaan Vincent Verhaag Demi Nafkahi Jedar: Doaku Kuat

Andre Talabessy menyebut, Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag merupakan pasangan yang sangat beruntung.

Lantaran selama ini masih banyak pasangan yang telah bertahun-tahun menantikan kehadiran sang buah hati.

"Karena banyak orang yang bertahun-tahun, bahkan puluhan tahun susah banget untuk mendapatkan anak."

"Tapi kok mereka cetak golnya cepat banget ya," ujar Andre Talabessy.

Awalnya, ia melihat kabar kehamilan Jedar melalui akun Instagram Vincent Verhaag.

Namun, saat itu ia masih merasa tidak percaya dengan kabar tersebut.

Kemudian, Andre Talabessy memutuskan untuk melihat akun Instagram Jessica Iskandar.

Dari situlah, Andre Talabessy baru merasa yakin sahabatnya telah mengandung calon buah hati.

"Awalnya saya lihat di caption-nya Vincent kan, terus saya enggak percaya."

"Saya cek lagi Instagram-nya Jessica, wah sama-sama nih," ujar Andre Talabessy.

Lantas, ia memutuskan untuk langsung menghubungi Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag.

Namun, Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag ternyata belum bisa menjawab telepon dari Andre Talabessy pada saat itu.

Akhirnya, Andre Talabessy mengirim pesan singkat kepada sahabatnya tersebut.

"Saya telepon dulu, tapi Jessica lagi sibuk kan, terus saya WA, 'Iya bung terima kasih', Vincent juga ngomong begitu," ujar Andre Talabessy.

Berita tentang Jessica Iskandar

Berita tentang Vincent Verhaag

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved