Berita Entertainment
Ferry Irawan Nganggur seusai Nikahi Venna Melinda? Kondisi Keuangan Ayah Tiri Verrell Dikuak: Apapun
Ferry Irawan sempat dituding menganggur dan hanya nebeng hidup pada Venna Melinda. Setelah menikah bagaimana?
Penulis: Ani Susanti | Editor: Arie Noer Rachmawati
Ferry Irawan mengungkapkan, dirinya memang selalu berdoa kepada Tuhan agar mendapatkan rezeki yang banyak, melimpah, dan yang terpenting diberikan keberkahan dari pekerjaan yang dijalaninya.
“Saya bilang apapun buat dia,” ucap Ferry Irawan.
Baca juga: Ngebet Tambah Cucu, Ibu Venna Melinda Sentil Ulah Putrinya & Ferry Irawan di Kamar: Kamu Harus Lama
Pasangan ini sebelumnya membuat perjanjian pra nikah.
Satu poinnya adalah soal perjanjian pisah harta.
Itu dilakukan Ferry untuk membuat rasa aman bagi Venna Melinda.
Ferry Irawan tidak mau dituding menikahi ibunda Verrell Bramasta itu karena kepincut akan hartanya.
Perjanjian pra nikah ini juga menjadi bukti kalau Ferry Irawan memang benar-benar mencintai Venna Melinda dengan setulus hati.
Aktor ini bahkan berkomitmen memberikan semua penghasilannya ke Venna Melinda saat sudah menikah nanti.
Venna Melinda dipercaya Ferry Irawan sebagai manajer keuangan dalam rumah tangga mereka.

Di sisi lain, Venna Melinda dan Ferry Irawan sering memamerkan kemesraan di media sosial.
Dalam unggahan terbaru, terlihat Venna Melinda dan Ferry Irawan sedang joget bersama.
Karena tidak bisa berjoget, Ferry Irawan pun memberhentikan jogetannya dam Venna Melinda pun tertawa.
Tak hanya memperlihatkan mereka yang sedang berjoget ternyata Venna Melinda dan Ferry Irawan juga memamerkan foto mereka sedang mencium ketiak masing-masing.
Unggahan tersebut pun diberi caption oleh Ferry Irawan dengan menggunakan bahasa Inggris.
"We deserve out own happiness.. (Kita berhak mendapatkan kebahagiaan sendiri..)," tulis Ferry Irawan.