Berita Persik Kediri
Lepas Dionatan Machado, Persik Kediri Boyong Renan Silva dari Madura United
Persik Kediri secara resmi mengumumkan rekrutan anyarnya untuk Liga 1 musim depan.
Penulis: Melia Luthfi Husnika | Editor: Taufiqur Rohman
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Luthfi Husnika
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Persik Kediri secara resmi mengumumkan rekrutan anyarnya untuk musim depan.
Beberapa pemain baru mulai mengisi formasi yang kosong.
Pemain terbaik Liga 1 2019, Renan Silva didatangkan Macan Putih guna memperkuat daya serang dan kreativitas permainan Persik Kediri.
Pemain kelahiran Rio De Janeiro, 27 Januari 1989 ini pada musim lalu merumput bersama Madura United dan akan menggantikan peran dirijen Persik musim lalu yang juga berasal dari Brazil, Dionathan Machado yang kontraknya telah berakhir.
Kehadiran Renan Silva diharapkan mampu membawa tim yang bermarkas di Stadion Brawijaya ini ke posisi yang lebih baik lagi di musim depan.
Baca juga: Prediksi Real Madrid Vs Chelsea: Thomas Tuchel Angkat Tangan, The Blues Gak Bakal Bisa Comeback?
Manajemen Persik Kediri menyebut perekrutan Renan Silva sesuai dengan kebutuhan tim saat ini.
Direktur Utama Persik Kediri, Rawindra Ditya menyatakan pihaknya belum akan berhenti berburu pemain di bursa transfer.
"Ada pertimbangan dari manajemen saat memutuskan merekrut Renan Silva, salah satunya karena ia harus mampu meningkatkan daya saing tim ke depannya."
"Semua perekrutan pemain tentunya kami lakukan dengan memaksimalkan basis fondasi di musim lalu yang sudah kuat," ujar Windra, Selasa (12/4/2022).
Renan Silva sebelumnya telah dirumorkan akan merapat ke Macan Putih usai Liga 1 Musim 2021/2022. Rumor tersebut akhirnya terbukti.
Sebslumnya, Persik Kediri juga telah mendatangkan Riyatno Abiyoso, pemain muda yang musim lalu memperkuat Persela Lamongan.
Riyatno Abiyoso didatangkan untuk memperkuat lini depan Macan Putih pasca kepergian Youssef Ezzejjari.
Persik Kediri
pemain terbaik Liga 1 2019
Renan Silva
TribunJatim.com
Tribun Jatim
macan putih
Dionatan Machado
Karena Alasan Kemanusiaan, Persik Kediri Lepas Satu Pilar Lini Pertahanan |
![]() |
---|
Persik Kedriri Vs Madura United: Derbi Jatim di Stadion Brawijaya Digelar Tanpa Penonton |
![]() |
---|
Evaluasi Divaldo Alves di Ruang Ganti Terbukti Ampuh, Persik Kediri Raih Kemenangan Kedua Musim Ini |
![]() |
---|
Skor Akhir Bhayangkara FC Vs Persik Kediri 2-3: Riyatno Abiyoso Pahlawan Kemenangan Macan Putih |
![]() |
---|
Skor Babak Pertama Bhayangkara FC Vs Persik Kediri 2-2: Macan Putih Kecolongan di Injury Time |
![]() |
---|