Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

MotoGP

Blak-blakan Jorge Martin, Tertarik Jadi Kolega Marc Marquez jika Tak Dapat Tempat di Pabrikan Ducati

Pembalap satelit tim Ducati, Jorge Martin, tak sungkan mengungkapkan ketertarikannya menjadi kolega Marc Marquez pada gelaran MotoGP 2023.

Editor: Taufiqur Rohman
Twitter.com/88jorgemartin
Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, mengungkapkan dirinya tertarik menjadi rekan satu tim Marc Marquez pada gelaran MotoGP 2023. 

TRIBUNJATIM.COM - Pembalap satelit tim Ducati, Jorge Martin, tak sungkan mengungkapkan ketertarikannya menjadi kolega Marc Marquez pada gelaran MotoGP 2023.

Jorge Martin menilai, menjadi rekan The Baby Alien bakal menjadikan dirinya lebih leluasa menggali ilmu tentang MotoGP

Performa Jorge Martin bersama tim Prima Pramac Racing saat ini bisa dikatakan jauh dari kata maksimal.

Sejauh ini, dari 9 balapan MotoGP 2022 yang diikuti, Martin tercatat sudah empat kali gagal finis.

Martin pun baru mendapatkan dua podium ketika balapan di MotoGP Argentina dan MotoGP Catalunya.

Dengan hasil tersebut membuat Martin berada di peringkat ke-12 dengan 51 poin.

Hal tersebut membuatnya kalah bersaing dengan pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini untuk merebutkan tempat sebagai pembalap tim pabrikan Ducati.

Baca juga: Pecco Bagnaia Menggila di FP MotoGP Jerman 2022, Pecahkan Rekor Lap Sirkuit Sachsenring

Ia pun tampak merelakan posisinya diambil oleh Enea Bastianini sebagai pembalap tim pabrikan Ducati.

Sementara itu Martin mengaku tidak bisa mengatakan banyak hal mengenai masa depannya.

Ia pun ingin menunjukkan penampilan terbaiknya seperti di Catalunya untuk menjaga peluang sebagai pembalap tim pabrikan Ducati musim depan.

"Saya tidak bisa mengatakan apa-apa selain apa yang saya katakan selama balapan terakhir tentang masa depan saya," kata Martin dikutip OtoRace.id dari Paddock-GP.

"Kami harus menunjukkan siapa kami bagi Ducati untuk membuat pilihan yang harus diambil," terangnya.

"Tetapi saya tenang karena saya tahu saya akan memiliki motor pabrikan. Setidaknya itu dan manajer saya sedang mengerjakannya," ungkap Martin.

Baca juga: Jadwal MotoGP Jerman 2022: Marquez cuma Jadi Penonton, Mencari Penguasa Baru Sirkuit Sachsenring

Pembalap asal Spanyol itu menjelaskan jika dirinya gagal menjadi pembalap tim pabrikan bersama Ducati, maka akan menerima tawaran dari tim pabrikan lain.

Martin pun mengaku tertarik menjadi rekan Marquez di Honda, karena bisa mendapatkan banyak pelajaran berharga.

Sumber: Gridmotor.id
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved