Hasil Pertemuan FIFA dengan Presiden Jokowi, Berikut Empat Poin Utamanya
Presiden FIFA Gianni Infantino telah melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara. Ini hasilnya
"Dan kita akan merencakan sepak bola untuk sekolah dan akan menempatkan itu bersama dengan pemerintah dan infrastruktur yang tentunya butuh pemeriksaan karena itu adalah bagian terbesar dari insiden sebelumnya (Tragedi Kanjuruhan)," lanjutnya.
Ketiga, Pemerintah Indonesia dan FIFA masih berkomitmen untuk suksesnya penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023.
Untuk itu, FIFA dan Pemerintah Indonesia ingin tersedianya 10 stadion untuk memastikan penyelenggaraan bisa lancar.
Momentum Piala Dunia U-20 diharapkan jadi awal mula Indonesia bangkit usai Tragedi Kanjuruhan.
"Di Piala Dunia U-20 pemain terbaik dari seluruh dunia akan datang ke Indonesia dan talenta mereka akan bersinar di Indoensia ke seluruh dunia, jadi untuk itu kita butuh 10 stadion," ujar Gianni Infantino.
"Dan penyelenggara yang memastikan ini lancar karena proyek ini adalah untuk menunjukan citra Indonesia pada dunia dan menujukan kepada dunia jika negara ini bukan negara yang sempat mengalami insiden di sepak bola," lanjutnya.
Poin keempat, FIFA dan Pemerintah Indonesia ingin membangun visi masa depan untuk anak muda yang mencintai sepak bola.
Secara tersirat, FIFA juga akan membantu mengembangkan pengembangan pembinaan usia muda sepak bola Indonesia untuk mencapai tujuan jadi "episentrum dari sepak bola dunia"
"Negara ini harus memiliki visi untuk masa depan karena banyak anak muda yang mencintai sepak bola yang akan merayakan sepak bola kepada dunia karena sepak bola tentang kebahagiaan," ujar Gianni infantino.
"Kita harus memastikan jika Indoensia tidak hanya jadi tuan rumah seperti pertemuan ekonomi G20 tapi juga dalam pandangan sepak bola dan jadi episentrum dari sepak bola dunia dan dari sini akan berkembang ke dunia," tutupnya.
Artikel ini telah tayang di Bolasport.com
Ikuti berita seputar timnas Indonesia