MotoGP
Jelang MotoGP Malaysia 2022, Quartararo Diragukan Mampu Pertahankan Title Juara Dunia Musim Ini
Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo diragukan juara dunia MotoGP 2022.
TRIBUNJATIM.COM - Jurnalis Motorsport, Dennis Noyes membeberkan peluang Fabio Quartararo menjadi juara dunia MotoGP 2022.
Menurut Jurnalis asal Amerika itu, El Diabo (julukan Quartararo) diragukan meraih gelar juara musim ini.
Fabio Quartararo datang dengan beban besar jelang balapan MotoGP Malaysia 2022 di sirkuit Sepang pekan ini (21-23/10/2022).
Baca juga: Pecco Bagnaia Sudah Tidak Sabar Balapan di MotoGP Malaysia 202: Optimistis Segel Gelar Juara Dunia
"Saya memiliki tugas yang sulit, tetapi bukan tidak mungkin," kata pembalap berjuluk El Diablo itu.
Setelah gagal cetak poin di dua balapan terakhir, El Diablo harus kehilangan kursi teratas klasemen MotoGP 2022.
Berjarak 14 poin dengan dua balapan tersisa, Fabio Quartararo diragukan mampu mempertahankan title juara dunia musim ini.
Hal tersebut disampaikan jurnalis, Dennis Noyes.
"Runtuh, seperti tahun 2020," ucap Noyes.
"Ketika itu Quartararo juga tidak mendapatkan hasil dengan mesin 2020 dan mereka memiliki masalah mekanis," imbuhnya.
"Kedua kandidat, di awal musim kesal, kesal melihat bagaimana Bastianini menang di Qatar."
"Dan akhir tahun ini, Fabio bertarung melawan pasukan Ducati."
"Quartararo sudah kehilangan gelar," kata Dennis Noyes dikutip dari Motorcyclesports.net.
Menurut Noyes, murid Valentino Rossi Pecco alias Francesco Bagnaia sangat besar potensinya untuk juara dunia.
Terlebih motor Ducati Desmosedici GP22 sangat sempurna daripada Yamaha YZR-M1 milik Fabio Quartararo.
Terbukti banyak pembalap Ducati di barisan depan, sedangkan pengendara Yamaha teseok-seok di belakang.
Sirkuit internasional Sepang venue balapan akhir pekan ini bisa saja Bagnaia mengunci gelar juara dunia MotoGP 2022.
"Bagnaia telah menahan godaan kemenangan," ujar Noyes merujuk pertarungan terakhir.
"Dia melihat bahwa Fabio keluar dari balapan dan Aleix jauh di belakang."
"Dia sudah mengatakan bahwa dia telah membuat cukup banyak kesalahan untuk membuat satu lagi."
Kira-kira Fabio Quartararo mampu bendung Pecco Bagnaia tidak ya?
Artikel ini telah tayang di Motorplus-online.com
Ikuti berita seputar MotoGP