Berita Entertainment
Akhirnya Erina Gudono Jawab Rasanya Akan Jadi Mantu Jokowi: Sudah Bocor, Beber Awal Kenal Kaesang
Erina Gudono akhirnya barulah mau menjawab perasaan akan segera berganti status menjadi menantu Presiden Jokowi.
Penulis: Ignatia | Editor: Arie Noer Rachmawati
TRIBUNJATIM.COM - Erina Gudono, calon menantu Jokowi akhirnya baru mau menjawab rasanya kini akan masuk keluarga Presiden.
Setelah lama diam akibat hubungannya dan Kaesang Pangarep yang disoroti, Erina Gudono pun angkat bicara.
Putri Sofianti Gudono itu membeberkan perasaannya hendak dinikahi anak presiden.
Sebagai seorang finalis Puteri Indonesia DIY 2022, Erina Gudono memang sangat disebut serasi bersama Kaesang Pangarep.
Apalagi keluarga Presiden dikenal menyukai bibit calon menantu yang berasal dari ajang kecantikan.
Baca juga: Sosok Anton Photo, Fotografer Pernikahan Kaesang Pangarep & Erina Gudono? Viral Rene Tak Foto Sek
Misalnya saja, Selvi Ananda, anak pertama Jokowi yang bersanding dengan mantan finalis Puteri Solo beberapa tahun silam.
Erina Gudono akhirnya tak bisa menampik lagi ketika ditanya persiapan menikah dengan Kaesang Pangarep.
Termasuk perasaannya akan segera menjadi menantu Presiden Jokowi.
Erina Gudono di sela-sela kesibukannya beberapa waktu lalu menjawab pertanyaan mengenai persiapan pernikahan.
"Kalau yang pernikahan bisa tanya Mas Kaesang persiapanya," ujar dia, dikutip Tribun Jatim dari Kompas.com.
Baca juga: Belum Jadi Keluarga Presiden, Erina Gudono Adaptasi Gaya Hidup, Fans Kaget Fakta di Balik Outfit
Lalu, Erina Gudono blak-blakan juga akhirnya seputar perasaan bakal jadi menantu Presiden.
Apalagi ia sejak awal pemberitaan hanya bisa ditebak-tebak oleh netizen.
Hal itu karena Kaesang Pangarep sebelumnya pernah menjalin hubungan dengan beberapa perempuan.
Tetapi pada akhirnya hanya sosok Erina Gudono yang diumbarnya secara resmi ke publik.

Erina Gudono awalnya menjawab bahwa sebenarnya pemberitaan tentang pernikahan sejak awal sudah bocor.