Berita Entertainment
Kisah Masa Lalu Pahit Presenter Terkenal, Dicap Anak Pembawa Sial dan Trauma Dengar Lagu Ulang Tahun
Setelah melewati masa lalu yang sangat pahit dan dicap sebagai anak pembawa sial, Ruben Onsu akui merasa trauma mendengar lagu ulang tahun.
TRIBUNJATIM.COM - Presenter terkenal Ruben Onsu diketahui miliki keluarga yang harmonis.
Lebih-lebih sejak ia miliki dua putri dan juga seorang lelaki yang merupakan anak sambungnya.
Namun Ruben Onsu tak pernah membedakan sang putra.
Kehangatan dari Ruben Onsu dan Sarwendah bersama ketiga anaknya pun tak jarang mereka pamerkan di media sosial maupun layar kaca.
Namun tak disangka, dibalik kebahagiaan Ruben Onsu ia rupanya pernah mengalami masa lalu pahit.
Ruben tumbuh di lingkungan yang justru memandangnya sebelah mata.
Baca juga: Anneth dan Betrand Peto Pacaran? Anak Ruben Onsu Sosok Pacar yang Baik, Jalin Hubungan 13 Bulan
Tak terkecuali kedua orangtua Ruben Onsu sendiri.
Ia menjadi anak yang selalu dijadikan perbandingan dengan teman-teman sebayanya kala itu.
"Saya itu hidup di mana awalnya menjadi anak yang diperbandingkan. Jadi, judge atau anggapan dari orangtua yang membuat saya akhirnya bangkit," ungkap Ruben Onsu.
Hal itu tak lain lantaran Ruben Onsu lahir pada 15 Agustus 1983. Angka 15 sendiri dianggap oleh keluarga sebagai pembawa sial.
"Karena saya lahir di tanggal 15, di mana tanggal 15 itu menurut keluarga kami itu angka sial, angka yang kurang beruntung," jelas Ruben Onsu.
Baca juga: Ruben Onsu Syok Lesti Kejora Korban KDRT, Tak Percaya Kelakuan Rizky Billar, Saya Tanyain Kenapa

Kendati demikian, Ruben Onsu dicap sebagai anak pembawa sial sejak ia kecil.
Meski begitu, Ruben Onsu tak pernah berkecil hati ataupun marah pada keadaan.
"Jadi, cap anak pembawa sial itu sudah melekat di saya dari kecil. Tapi, saya itu nggak pernah bersedih, nggak pernah ini," beber Ruben Onsu.
Ruben Onsu
pembawa sial
anak pembawa sial
trauma
Masa Lalu
masa lalu Ruben Onsu
berita artis terkini
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
Sarwendah
Betrand Peto
presenter terkenal
media sosial
Ingin Viral, Si Haters Sesali Ancamannya ke Rizky Billar, Diberi Suami Lesti Ongkos dan Baju: Baik |
![]() |
---|
Ayu Ting Ting Sudah Punya Pacar Baru? Kiky Saputri Keceplosan Sebut Namanya saat di Eropa: Eh! |
![]() |
---|
12 Tahun Menjanda, Peggy Melati Sukma Nikahi Saudagar Kaya di New Zealand, Ungkap Awal Pertemuan |
![]() |
---|
Tunjukkan Wajah Polos, Annisa Pohan Minta Maaf saat Keramasi Rambut AHY di Rumah: Saya Iseng |
![]() |
---|
Lesti Kejora Lepas Hijab? Penampilan Istri Rizky Billar di Acara Ulang Tahun Disorot, Tak Biasanya |
![]() |
---|