Berita Entertainment
Nathalie Holscher Ajak Pacar Hadiri Ultah Sule, Momen Ayah Adzam Salaman dengan Fariz Jadi Sorotan
Tak hanya berdua, Nathalie Holscher ternyata mengajak kekasihnya, Fariz Utama dalam acara ulang tahun Sule hingga momen salaman disorot netter.
Netizen ramai memenuhi kolom komentar vlog dengan beragam ungkapan salut pada Fariz Urama yang dinilai baik hati karena turut mengantarkan Nathalie Holscher dan baby Adzam ke acara ulang tahun Sule.
"Masya allah tabarok allah,seorang faris yg begitu baik,bisa mengantrkn calon anak sambungnya ke acara ulang tahun ayahnya,the best faris seht sellu faris," kata netizen.

"Masya Allah, tabarakallah salut buat Nathalie & Fariz utk datang ke acara mengantar Adzam. Hati anak kecil kyk Adzam sangat sensitif & peka, Adzam sangat nyaman berada di gendongan Fariz, semoga mereka berdua berjodoh, Aamiin ya Robbal'alamiin," seru yang lain.
Seperti diketahui, Nathalie Holscher kini sudah menjalin hubungan serius dengan Fariz Utama yang merupakan mantan kekasihnya di masa lalu. Bahkan Nathalie sempat kode menikah tahun depan.
Padahal sebelumnya Nathalie sempat mengatakan trauma menikah.
Sule Ucap Syukur Dapat Hadiah Mobil dari Rizky Febian
Seperti diberitakan sebelumnya, Sule mendapat hadiah berupa mobil dari Rizky Febian.
Meski tidak pernah meminta kado, Sule bersyukur menerima hadiah ulang tahun ke-46 tersebut.
Lebih lanjut, pemilik nama asli Entis Sutisna ini tak mau menyebutkan jenis mobil yang didapatinya dari Rizky Febian.
"Saya tidak pernah minta kado sama anak-anak. Kalau kado mah udah duluan," kata Sule, dikutip dari YouTube KH INFOTAINMENT, Selasa (15/11/2022).
"Saya dikasih mobil sama Iky (sapaan Rizky Febian). Enggak usah disebutin (jenisnya) ntar riya lagi."

"Kan aneh-aneh netizen zaman sekarang mah, disebutin salah nggak disebutin salah," sambungnya.
Selain mendapat kado, Sule juga menerima beberapa kejutan ulang tahun.
Sule pun mengucap syukur telah diberi surprise oleh anak-anaknya.
"Ada banyak, alhamdulillah. Banyak lah. Enggak bisa diceritain lah saking banyaknya, alhamdulillah," ucap Sule.