Berita Jatim
Prediksi Puncak Lonjakan Penumpang Nataru di Terminal Purabaya, Harga Tiket Bakal Naik?
Para calon penumpang bus di Terminal Purabaya Bungurasih Sidoarjo harus mewaspadai lonjakan penumpang saat libur Natal dan Tahun Baru
Penulis: Nuraini Faiq | Editor: Januar
Laporan wartawan Tribun Jatim Network, Nuraini Faiq
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Para calon penumpang bus di Terminal Purabaya Bungurasih Sidoarjo harus mewaspadai lonjakan penumpang saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Diprediksi, puncak kepadatan penumpang moda transportasi bus ini akan terjadi pada Jumat (23/12/2022) petang.
Hari Natal jatuh pada hari Minggu (25/12/2022).
Pengatur Lalu Lintas Terminal Purabaya, Cipto Widiyanto, memprediksi puncak lonjakan penumpang akan terjadi pada hari Jumat menjelang magrib.
"Kami berharap calon penumpang tak perlu menunggu hari Jumat untuk mudik Nataru. Malah akan menumpuk. Kalau sudah dapat cuti atau libur sebelum Jumat, naik bus nya sebelum puncak kepadatan penumpang ini," kata Cipto, Kamis (15/12/2022).
Dia mengajak mudik Natal lebih dini kalau sudah mendapat cuti Nataru. Namun sulit membendung penumpukan penumpang pada Jumat depan.
Selain hari terakhir masuk kerja di minggu itu, H-1 Natal itu akan banyak keluarga juga akan memilih mudik.
Cipto memprediksi, jumlah penumpang di Purabaya pada 23 Desember besok bisa lebih dari 10.000 penumpang.
Dia meminta seluruh calon penumpang untuk hati-hati dan waspada.
Meski pihaknya bersama petugas gabungan, polisi dan TNI akan siaga menjaga Terminal Purabaya.
Saat ini Terminal yang kini dialihkelolakan ke Kemenhub langsung ini tengah menyambut libur Nataru dengan meningkatkan pelayanan penumpang.
Semua shalter keberangkatan di Purabaya diremajakan catnya. Begitu juga petugas kebersihan makin rajin membersihkan setiap ruang dan sudut terminal.
Biasanya akan ada bus ekstra saat puncak penumpang Nataru.
Namun hingga saat ini, Cipto belum mendapat juknis akan penambahan armada bus ini. Begitu juga jika ada kenaikan tarif bus saat lihur Nataru.
Cipto belum mendapat kepastian masalah ini.
Baca juga: Cegah Kelangkaan Bahan Pokok Jelang Nataru, Satgas Pangan Kabupaten Kediri Pantau Harga di Pasar
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com