Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Terpopuler

TERPOPULER BOLA: Skor Akhir Persebaya VS Bhayangkara FC - Hari Ini Persik Kediri vs Madura United

3 berita bola terpopuler Selasa (24/1/2023): hasil akhir Persebaya Surabaya vs Bhayangkara FC - hari ini Madura United vs Persik Kediri.

Editor: Hefty Suud
Kolase Tribun Jatim Network/Habibur Rohman - Madura United
Selebrasi Paulo Victor usai menjadi pahlawan kemenangan Persebaya atas Bhayangkara FC, Senin (23/1/2023) sore di Stadion Gelora Joko Samudro. - Pelatih Madura United, Fabio Araujo Lefundes waspadai motivasi ekstra lawan dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022, pada Selasa (24/1/2023). 

TRIBUNJATIM.COM - Kumpulan berita Bola Lokal terangkum dalam berita bola terpopuler Selasa, 24 Januari 2023.

Pertama tersaji berita hasil akhir Persebaya Surabaya vs Bhayangkara FC di Stadion Joko Samudro, Gresik, Senin (23/1/2023)

Selanjutnya berita Teka-teki masa depan Saddil Ramdani bersama Sabah FC dikuak Media Malaysia.

Ada juga berita mengenai persiapan Madura United hadapi Persik Kediri di Stadion Brawijaya Kediri, dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022, Selasa (24/1/2023).

Pensaran berita bola terpopuler hari ini Senin, 23 Januari 2023?

Yuk simak selengkapnya di bawah ini, rangkuman TribunJatim.com.

Baca juga: Buntut Liga 2 Dihentikan, Persela Hentikan Aktivitas, Para Pemain Mulai Tinggalkan Mess

Baca juga: Diminati 2 Klub Eropa, Manajer Persebaya Pastikan Marselino Ferdinan Terbang Ke Belgia

Baca juga: Mantan Pemain Timnas Budi Sudarsono Gugat Deltras Sidoarjo, Tunggakan Gaji 12 Tahun Jadi Sebab

 

1. Skor Akhir Persebaya VS Bhayangkara FC 2-1: Gol Spektakuler Paulo Victor Segel Kemenangan Bajul Ijo

Striker asing baru Persebaya, Paulo Victor melakukan eksekusi penalti ke gawang Persita di Stadion Indomilk Arena, Rabu (18/1/2022) sore.
Striker asing baru Persebaya, Paulo Victor melakukan eksekusi penalti ke gawang Persita di Stadion Indomilk Arena, Rabu (18/1/2022) sore. (Persebaya)

Persebaya Surabaya berhasil kandaskan Bhayangkara FC 2-1 di Stadion Joko Samudro, Gresik, Senin (23/1/2023) sore ini. Laga pekan 20 Liga 1 2022.

Sempat tertinggal lewat gol penalti Henry Matias menit 34. Persebaya membalas dua gol sekaligus melalui gol Rizky Ridho menit 42 dan gol spektakuler Paulo Victor menit 85.

Awal babak kedua, Persebaya masukkan Ahmad Nofiandani gantikan M Supriadi.

Menit 48 Persebaya mendapat peluang lewat sepakan Rizky Ridho, sayang terlalu lemah.

Sulit menembus pertahanan lawan, Persebaya berupaya ciptakan peluang lewat sepakan dari luar kotak penalti, seperti sepakan Ze Valente menit 52, namun bisa diantisipasi kiper lawan.

Persebaya terus mengendalikan serangan, namun serangan yang dibangun selalu putus di tengah jalan.

Terus ditekan, Bhayangkara FC memasukkan dua pemain baru menit 59, Kasim Botan dan Hargianto menggantikan Sani Rizki dan Wahyu Subo.

Baca juga: Permainan Dinamis Persebaya Tumbangkan Bhayangkara FC, Widodo: Kami Sudah Berusaha Sekuat Tenaga

Masuknya sejumlah pemain baru menjadikan tensi permainan naik. Dua tim silih ganti melakukan serangan.

Bhayangkara FC kembali masukkan dua pemain baru, Andik Vermansah gantikan Titan menit 73, M Ichsan gantikan Adam Najem menit 82.

Terus menekan akhirnya Persebaya mencetak gol keunggulan lewat spektakuler Paulo Victor menit 85.

Memanfaatkan umpan heading Sho Yamamoto, Paulo Victor lepaskan tendangan gunting mendarat keras ke sisi kanan gawang Bhayangkara FC, skor 2-1.

Akhir laga, Persebaya terus memegang kendali permainan. Namun tak ada gol tercipta, skor 2-1 menjadi hasil akhir.

Baca selengkapnya

2. Saddil Ramdani Dikabarkan Telah Perpanjang Kontrak dengan Sabah FC

Saddil Ramdani kirim salam perpisahan untuk Sabah FC
Saddil Ramdani kirim salam perpisahan untuk Sabah FC (Instagram Saddil Ramdani)

Teka-teki masa depan Saddil Ramdani bersama Sabah FC dikuak Media Malaysia, The Star.

Menurut The Star, Sabah FC telah memperpanjang kontrak pemain Indonesia, Saddil Ramdani.

Sejatinya, Sadddil Ramdani telah berpamitan dengan Sabah FC beberapa waktu lalu.

Hal tersebut tak terlepas dari kontraknya yang habis bersamaan dengan berakhirnya Liga Super Malaysia musim lalu.

Setelah itu, winger timnas Indonesia itu sempat dikabarkan menjadi rebutan klub-klub Eropa, yang salah satunya dari Austria.

Namun, ketika tampil di Piala AFF 2022, Saddil justru mengisyaratkan tetap bertahan bersama Sabah FC untuk musim depan.

Dukungan penuh pelatih Ong Kim Swee dan manajemen The Rhinos membuat eks pemain Persela itu kemudian luluh.

Baca juga: Aji Santoso Bantah Soal Video Larang Marselino Gabung Timnas Indonesia: Itu Konten Menyesatkan

Meskipun hingga saat ini belum ada pengumuman resmi dari pihak klub, Saddil diklaim sudah memperpanjang kontraknya.

Saddil disebut menjadi salah satu dari dua pemain asing musim lalu yang dipertahankan bersama Park Tae-su (Korea Selatan).

Dua pemain itu masing-masing akan mengisi slot pemain asing Asia dan Asia Tenggara dalam skuad Sabah FC.

Untuk melengkapi slot pemain asing non-Asia, Sabah FC memboyong tiga pemain anyar pada jendela transfer awal musim.

"Sabah FC merekrut tiga pemain impor baru: mantan pemain Gremio Esportivo Brasil, Gabriel Peres; mantan pemain klub IBV di Liga Islandia, Telmo Castanheira; dan mantan pemain impor Kelantan dari Nigeria, Jacob Njoku pada awal Januari."

"Kehadiran ketiga pemain tersebut akan memperkuat The Rhinos, kini dengan lima pemain impor, antara lain Saddil Ramdani dan Park Taesu yang kontraknya telah diperpanjang," tulis the Star.

Baca selengkapnya

3. Persik Kediri vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Waspadai Motivasi Berlipat Tuan Rumah

Pelatih Madura United, Fabio Araujo Lefundes.
Pelatih Madura United, Fabio Araujo Lefundes. (Madura United)

Madura United akan hadapi Persik Kediri di Stadion Brawijaya Kediri, dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022, pada Selasa (24/1/2023).

Pelatih Madura United, Fabio Araujo Lefundes (Fabio) mewaspadai motivasi ekstra lawan.

Selain akan main di kandang sendiri, Persik Kediri bermodal kemenangan 2-3 dari Bhayangkara FC.

Modal sebaliknya dimiliki Madura United yang baru saja kalah 0-1 dari Persib Bandung.

"Ini akan menjadi laga menarik karena Persik Kediri baru saja memenangkan laga tandang," kata Fabio, Senin (23/1/2023).

Baca juga: Persik Kedriri Vs Madura United: Derbi Jatim di Stadion Brawijaya Digelar Tanpa Penonton

Untuk itu, meski secara klasemen lebih baik, Fabio menyebut tidak akan menganggap remeh lawannya.

Apalagi Persik sedang berjuang untuk menjauh keluar dari zona degradasi.

Melihat catatan pertemuan dua tim sejak musim 2020, memang lebih berpihak pada Madura United.

Di mana total pertemuan kedua tim, tiga laga dimenangkan Madura United, satu imbang, satu laga lain dimenangkan Persik Kediri.

"Dua tim memiliki target berbeda, tapi kami akan berusaha maksimal untuk mendapatkan itu," ucapnya.

Ujian lain, persiapan Madura United lebih pendek sehari dibandingkan Persik Kediri yang memainkan laga terakhir 19 Januari kemarin.

"Kami memiliki persiapan pendek, tapi kami sudah persiapkan dengan baik," pungkas pelatih asal Brasil itu.

Ungkapan sama juga disampaikan oleh salah satu pemain muda Madura United, Ronaldo Kwateh.

Baca selengkapnya

---

Berita Liga 1 2022 dan Berita Jatim lainnya

Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved